Olahraga

Gagal Kalahkan Filipina, Ini Posisi Indonesia di Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026

profile picture Tim Red 3
Tim Red 3
Gagal Kalahkan Filipina, Ini Posisi Indonesia di Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026
Indonesia bermain imbang melawan Filipina dengan skor 1-1. (Foto: PSSI)

HARIANE - Laga Indonesia vs Filipina berakhir imbang 1-1 dalam lanjutan putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F zona Asia.

Pertandingan tersebut digelar di Stadion Rizal Memorial, Manila pada Selasa, 21 November 2023.

Satu-satunya gol yang diperoleh Timnas Indonesia berhasil dicetak oleh Saddil Ramdani pada menit ke-70.

Sementara The Azkals, sebutan bagi tim tuan rumah Filipina berhasil menjebol gawang Tim Garuda terlebih dahulu.

Pada menit ke-24, striker mereka yang bernama Patrick Reichelt mempersembahkan gol tersebut di depan 9.880 penonton yang hadir di stadium.

Meski mendapatkan sejumlah peluang, Filipina tidak berhasil menjebol gawang Indonesia lagi, sehingga pertandingan berakhir dengan hasil yang imbang.

Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dengan hasil yang diperoleh oleh Asnawi Mangkualam Bahar dan kawan-kawan tersebut, Timnas Indonesia menempati posisi juru kunci di klasemen Grup F dengan 1 poin.

Sementara itu, meskipun dengan poin yang sama, Filipina memiliki selisih gol yang lebih baik dibanding Indonesia, sehingga berada di posisi ketiga.

Irak yang berhasil memenangkan dua pertandingan berhasil menempati posisi puncak klasemen dengan perolehan 6 poin. Sedangkan Timnas Vietnam berada di posisi kedua dengan 3 poin.

Untuk memperbaiki peringkat tersebut, Timnas Indonesia harus berjuang lebih keras karena hanya dua tim teratas yang berhak maju ke putaran ketiga.

Pada Maret 2024 mendatang, tim asuhan Shin Tae Yong ini akan bertanding melawan Vietnam sebagai peluang terakhir. ****

Ads Banner

BERITA TERKINI

Jadwal KRL Tanjung Priok ke Jakarta Kota 17-21 Mei 2024, Cek Jam Berangkat ...

Jadwal KRL Tanjung Priok ke Jakarta Kota 17-21 Mei 2024, Cek Jam Berangkat ...

Jumat, 17 Mei 2024 00:21 WIB
Usai Sita 7 Mobil Mewah, Kejagung Buru Jet Pribadi Harvey Moeis

Usai Sita 7 Mobil Mewah, Kejagung Buru Jet Pribadi Harvey Moeis

Kamis, 16 Mei 2024 21:16 WIB
Pameran The LoksTop 3 Tawarkan Produk Jumputan Hingga Kerajinan Karya 32 UMKM Kota ...

Pameran The LoksTop 3 Tawarkan Produk Jumputan Hingga Kerajinan Karya 32 UMKM Kota ...

Kamis, 16 Mei 2024 21:14 WIB
Junjung Tinggi Warisan Budaya, Disbud Kota Yogya Menggelar "Macapat Rikat Rakit Raket 2024: ...

Junjung Tinggi Warisan Budaya, Disbud Kota Yogya Menggelar "Macapat Rikat Rakit Raket 2024: ...

Kamis, 16 Mei 2024 20:51 WIB
Seorang Remaja di Gunungkidul Meninggal Akibat Demam Berdarah

Seorang Remaja di Gunungkidul Meninggal Akibat Demam Berdarah

Kamis, 16 Mei 2024 19:49 WIB
Digelontor Anggaran Hampir Rp 20 Miliar, Program Padat Karya Diharapkan Mampu Berdayakan Masyarakat

Digelontor Anggaran Hampir Rp 20 Miliar, Program Padat Karya Diharapkan Mampu Berdayakan Masyarakat

Kamis, 16 Mei 2024 18:37 WIB
85 Anggota PPK Sleman Dilantik, Diharap Ikut Wujudkan Pilkada Sehat

85 Anggota PPK Sleman Dilantik, Diharap Ikut Wujudkan Pilkada Sehat

Kamis, 16 Mei 2024 18:07 WIB
Tekan Angka Pengangguran, Pemkab Sleman Selenggarakan Job Fair

Tekan Angka Pengangguran, Pemkab Sleman Selenggarakan Job Fair

Kamis, 16 Mei 2024 16:48 WIB
89 Warga Semin Gunungkidul Mual-Mual, Diduga Keracunan Makanan Dari Hajatan

89 Warga Semin Gunungkidul Mual-Mual, Diduga Keracunan Makanan Dari Hajatan

Kamis, 16 Mei 2024 16:41 WIB
Pelaku Wisata di DIY Sayangkan Larangan Study Tour Buntut Kecelakaan Bus Rombongan Pelajar ...

Pelaku Wisata di DIY Sayangkan Larangan Study Tour Buntut Kecelakaan Bus Rombongan Pelajar ...

Kamis, 16 Mei 2024 16:38 WIB