D.I Yogyakarta

Gedung Baru DPRD Gunungkidul Ditargetkan Selesai Sebelum Pelantikan

profile picture RAMADHANI
RAMADHANI
Gedung Baru DPRD Gunungkidul Ditargetkan Selesai Sebelum Pelantikan
Foto : Ketua DPRD Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih sedang melakukan diskusi dan pengecekan pembangunan gedung DPRD bersama pimpinan Komisi DPRD dan Kepala Dinas DPUPRKP Gunungkidul, Rakhmadian Wijayanto (doc. Tim Ketua DPRD Gunungkidul)

HARIANE - Sejak tahun 2022 lalu, Pemerintah Kabupaten Gunungkidul melakukan pembangunan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD). Proyek dengan anggaran besar tersebut ditargetkan selesai pada pertengahan tahun 2024 ini, agar bisa digunakan untuk pelantikan anggota DPRD terpilih pada periode 2024-2029.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPUPRKP) Gunungkidul, Rakhmadian Wijayanto mengatakan, revitalisasi gedung DPRD ini menelan anggaran sebesar Rp 33 miliar yang dimulai sejak akhir 2022 lalu. Tahun 2024 ini, proses pengerjaan oleh rekanan masih dilakukan dengan fokus pekerjaan landscape, interior, dan pemasangan genset.

"Iya ada 3 pekerjaan untuk tahun ini finishing dan beberapa titik penyempuraan lainnya. Pagu anggarannya sekitar Rp 4,25 miliar untuk tahun ini,"papar Rakhmadian Wijayanto, Kamis (02/05/2024).

Ia menjelaskan, sejauh ini progres pembangunan sekitar 75 persen menuju siap pakai. Dimana pemerintah sendiri menargetkan pada pertengahan tahun 2024 mendatang proyek pembangunan benar-benar selesai dan dapat segera digunakan oleh para anggota DPRD untuk penerimaan tamu kunjungan kerja ataupun melakukan rapat paripurna maupun kegiatan anggota dewan lainnya.

"Untuk tahapan saat ini sudah pada penayangan lelang pekerjaan 2024. Target kami Juli besok sudah selesai pembangunan dan Oktober bisa digunakan untuk pelantikan anggota DPRD terpilih," jelas dia.

Selasa (30/04/2024) lalu, Ketua DPRD Gunungkidul bersama dengan jajaran anggota dewan lainnya melakukan pengecekan progres pembangunan gedung wakil rakyat tersebut. Ada beberapa bagian dari bangunan tersebut yang direkomendasikan ke pemerintah untuk dilakukan pembenahan.

"Kemarin kami (DPUPRKP) bersama dengan unsur pimpinan DPRD Gunungkidul melakulan pengecekan. Benar, ada permintaan pembenahan seperti di bagian interior dan lainnya. Segera kami komunikasi dengan pihak terkait," tandas dia.

Sementara itu, Ketua DPRD Gunungkidul, Endah Subekti Kuntariningsih mengatakan, hasil dari pemantauan dan pengecekan yang ia lakukan bersama pimpinan komisi dan lainnya ada beberapa bagian bangunan yang perlu dilakukan pembenahan dan tambahan komponen yang penting dan menunjang kenyamanan para ASN maupun wakil rakyat yang menggunakan gedung tersebut.

Ia mencontohkan, ruang rapat paripurna masih perlu dibenahi di bagian tangga atau akses berubah. Menurut Endah yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PDI P Gunungkidul tersebut tangga yang telah dibangun terlalu sempit.

"Ada beberapa hal yang kami garis bawahi dari pekerjaan ini sehingga akan segera kami kirimkan surat rekomendasi pembenahan agar semuanya aman, nyaman," ungkap Endah.

Sebagaimana diketahui, Pemkab Gunungkidul menganggarkan dana puluhan miliar rupiah untuk pembangunan gedung DPRD yang lebih representatif. Adapun selama pembangunan ini berlangsung, para anggota dewan dan sekretariat berkantor sementara waktu di gedung Sewoko Projo.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Jadwal Pemadaman Listrik Pekalongan 17 Mei 2024, ULP Kedungwuni Akan Terdampak

Jadwal Pemadaman Listrik Pekalongan 17 Mei 2024, ULP Kedungwuni Akan Terdampak

Jumat, 17 Mei 2024 08:43 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 17 Mei 2024, Berdampak Terhadap 3 ULP

Jadwal Pemadaman Listrik Jogja 17 Mei 2024, Berdampak Terhadap 3 ULP

Jumat, 17 Mei 2024 08:42 WIB
Viral Aksi Warga Labuhanbatu Kubur Diri, Protes Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit

Viral Aksi Warga Labuhanbatu Kubur Diri, Protes Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit

Jumat, 17 Mei 2024 08:38 WIB
Ramalan Zodiak Sabtu 18 Mei 2024 : Saatnya Gemini Berpesta, Leo Merasa Lega

Ramalan Zodiak Sabtu 18 Mei 2024 : Saatnya Gemini Berpesta, Leo Merasa Lega

Jumat, 17 Mei 2024 08:09 WIB
Jelang Hari Raya Idul Adha, Pakar Peternakan UGM Berikan Tips Memilih Hewan Kurban

Jelang Hari Raya Idul Adha, Pakar Peternakan UGM Berikan Tips Memilih Hewan Kurban

Jumat, 17 Mei 2024 05:24 WIB
Jadwal KRL Bogor Manggarai 17-18 Mei 2024, Ada Perubahan Jam Berangkat

Jadwal KRL Bogor Manggarai 17-18 Mei 2024, Ada Perubahan Jam Berangkat

Jumat, 17 Mei 2024 03:25 WIB
Jadwal KRL Tanjung Priok ke Jakarta Kota 17-21 Mei 2024, Cek Jam Berangkat ...

Jadwal KRL Tanjung Priok ke Jakarta Kota 17-21 Mei 2024, Cek Jam Berangkat ...

Jumat, 17 Mei 2024 00:21 WIB
Usai Sita 7 Mobil Mewah, Kejagung Buru Jet Pribadi Harvey Moeis

Usai Sita 7 Mobil Mewah, Kejagung Buru Jet Pribadi Harvey Moeis

Kamis, 16 Mei 2024 21:16 WIB
Pameran The LoksTop 3 Tawarkan Produk Jumputan Hingga Kerajinan Karya 32 UMKM Kota ...

Pameran The LoksTop 3 Tawarkan Produk Jumputan Hingga Kerajinan Karya 32 UMKM Kota ...

Kamis, 16 Mei 2024 21:14 WIB
Junjung Tinggi Warisan Budaya, Disbud Kota Yogya Menggelar "Macapat Rikat Rakit Raket 2024: ...

Junjung Tinggi Warisan Budaya, Disbud Kota Yogya Menggelar "Macapat Rikat Rakit Raket 2024: ...

Kamis, 16 Mei 2024 20:51 WIB