Berita , D.I Yogyakarta

Idul Adha 2023 di Jogja, Pasokan Daging Sapi di Sleman Masih Mencukupi

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
idul adha 2023 di Jogja
Pedagang daging sapi di Sleman sebut ketersediaan pasokan daging sapi masih mencukupi jelang Idul Adha 2023 di Jogja. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Menjelang perayaan Idul Adha 2023 di Jogja, pasokan daging sapi di kalangan pedagang di Sleman masih mencukupi.

Hingga berita ini diturunkan, harga daging sapi di Jogja masih di angka normal, yakni Rp 130 ribu untuk kualitas super, dan Rp 120 ribu hingga Rp 125 ribu per kg untuk kualitas di bawahnya.

Ketua Asosiasi Gisa Sembada, Sugiyo Ahmad mengatakan, meskipun pasokan dan harga daging sapi yang masih tergolong aman, akan ada tren harga daging hewan sapi mengalami peningkatan seperti menjelang hari raya biasanya. 

“Mau nggak mau bersaing dengan konsumen yang mau Idul Adha ataupun yang kurban sapi. Biasanya dari penjagal langsung ada kenaikan per sapi rata-rata Rp 1,5-2 juta sudah biasa,” terangnya pada Kamis, 8 Juni 2023.

Untuk mensiasati kesulitan dalam mencari sapi dan meminimalisir harga, umumnya pedagang mencari sapi betina yang sudah akil dan boleh untuk disembelih.

Stok Daging Sapi Idul Adha 2023 di Jogja Cukup Tapi Ternak Kurang

Di sisi lain Kepala Dinas Pertanian, Pangan, dan Perikanan (DP3) Sleman, Suparmono mengungkapkan bahwa ketersediaan hewan di Kabupaten Sleman belum dapat memenuhi kebutuhan baik itu ternak sapi, kambing maupun domba.

Untuk mengatasi persoalan tersebut, hewan-hewan yang dibutuhkan didatangkan dari wilayah luar Sleman.

Seperti ternak sapi biasanya didatangkan dari Bali, Madura, kabupaten sekitar Sleman baik dari Jawa Tengah maupun wilayah kabupaten lain di DIY.

Sedangkan untuk kambing dan domba banyak didatangkan dari Jawa Barat dan Jawa Timur, juga dari Kabupaten sekitar di wilayah DIY.

Terkait hal itu, Suparmono melakukan pengawasan ketat di pasar-pasar maupun kelompok ternak sekaligus memberikan edukasi untuk mengantisipasi penularan penyakit pada hewan.

“Dengan banyaknya pemasukan ternak ke wilayah Kabupaten Sleman tidak menutup kemungkinan untuk terjadi penyebaran penyakit hewan menular,” kata Suparmono.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kirab Rasul di Baleharjo, Upaya Lestarikan Tradisi Leluhur

Kirab Rasul di Baleharjo, Upaya Lestarikan Tradisi Leluhur

Minggu, 12 Mei 2024 22:55 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Bekasi 13 Mei 2024, ULP Ini Harap Bersiap-siap

Jadwal Pemadaman Listrik Bekasi 13 Mei 2024, ULP Ini Harap Bersiap-siap

Minggu, 12 Mei 2024 22:18 WIB
Jadwal Pemadaman Listrik Sukabumi 13 Mei 2024, Perhatikan Wilayah Terdampak

Jadwal Pemadaman Listrik Sukabumi 13 Mei 2024, Perhatikan Wilayah Terdampak

Minggu, 12 Mei 2024 21:53 WIB
Pendaki Jatuh ke Jurang Gunung Andong Gegara Terjerat Alang-alang, Terperosok Sejauh 150 Meter

Pendaki Jatuh ke Jurang Gunung Andong Gegara Terjerat Alang-alang, Terperosok Sejauh 150 Meter

Minggu, 12 Mei 2024 20:55 WIB
Detik-detik Kecelakaan Bus di Ciater Subang Terekam Saat Live Streaming

Detik-detik Kecelakaan Bus di Ciater Subang Terekam Saat Live Streaming

Minggu, 12 Mei 2024 20:39 WIB
Jadwal SIM Keliling Kota Bandung Mei 2024, Cek Lokasi Terbaru Minggu Ini

Jadwal SIM Keliling Kota Bandung Mei 2024, Cek Lokasi Terbaru Minggu Ini

Minggu, 12 Mei 2024 18:45 WIB
Modus Pinjam Motor, Pelaku Penggelapan Sepeda Motor Diamankan Polisi

Modus Pinjam Motor, Pelaku Penggelapan Sepeda Motor Diamankan Polisi

Minggu, 12 Mei 2024 18:30 WIB
Pemberangkatan Jamaah Haji Indonesia 2024 Dimulai Hari ini, Menag : Luruskan Niat

Pemberangkatan Jamaah Haji Indonesia 2024 Dimulai Hari ini, Menag : Luruskan Niat

Minggu, 12 Mei 2024 16:01 WIB
Jamaah Haji Indonesia Diberangkatkan ke Tanah Suci, Ini Pesan Ketua Umum PP Muhammadiyah

Jamaah Haji Indonesia Diberangkatkan ke Tanah Suci, Ini Pesan Ketua Umum PP Muhammadiyah

Minggu, 12 Mei 2024 14:21 WIB
Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Mei 2024, Berikut Informasinya Lengkapnya

Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Mei 2024, Berikut Informasinya Lengkapnya

Minggu, 12 Mei 2024 14:15 WIB