Olahraga
Mega Transfer Lionel Messi ke Al Hilal Semakin Santer, Pihak Klub Rela Jual Penyerang Utamanya?
HARIANE - Mega transfer Lionel Messi ke Al Hilal nampaknya mulai menemui titik terang. Hal ini dikarenakan Klub asal Arab Saudi tersebut secara resmi melepas penyerang utamanya.
Lionel Messi yang sudah tidak betah di PSG dan beberapa permasalahan yang sempat menghinggapinya, secara resmi diumumkan akan hengkang pada bursa transfer mendatang.
Pemain terbaik di dunia tersebut dikabarkan akan merapat ke Liga Arab, menyusul sang rival abadi Cristiano Ronaldo yang lebih dulu mencicip atmosfir bersama Al Nassr.
Messi diproyeksikan bergabung ke dalam skuad Al Hilal dengan transfer yang fantastis. Namun, siapakah sosok penyerang yang dijual Al Hilal tersebut?
Transfer Lionel Messi ke Al Hilal Korbankan Odion Ighalo
Berdasarkan informasi dari Sports Brief, Al Hilal telah mengumumkan kepergian penyerang utamanya pada musim ini yaitu Odion Ighalo.
Ighalo yang tampil apik tersebut berhasil mengemas 21 gol dan 2 assist di setiap pertandingannya bersama Al Hilal.
Pemain yang sempat merumput bersama Manchester United tersebut dilepas Al Hilal setelah bergabung selama dua tahun bersama klub berjuluk 'Super Eagles' itu. Hal ini tentunya mengejutkan para penggemar Al Hilal.
Pasalnya, rumor kedatangan Messi di Al Hilal disebut akan menggeser posisinya sebagai penyerang utama tim.
Pemain bernama lengkap Odion Jude Ighalo lahir pada 16 Juni 1989. Berikut daftar tim senior yang pernah dibelanya selama berkarir:
- 2005 Prime
- 2006 Julius Berger
- 2007–2008 Lyn
- 2008–2014 Udinese
- 2009–2010 → Granada (pinjaman)
- 2010–2011 → Cesena (pinjaman)
- 2011–2014 → Granada (pinjaman)
- 2014 → Watford (pinjaman)
- 2017–2018 Changchun Yatai
- 2019–2021 Shanghai Greenland Shenhua
- 2020–2021 → Manchester United (pinjaman)
- 2021-2022 Al-Shabab FC (Riyadh)
- 2022- Al-Hilal SFC