Berita , Nasional

Prosedur Haji 2024 Baru: Manasik Ditambah Latihan Fisik, Tak Lolos Istithaah Bisa Diundur Setahun

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Prosedur Haji 2024 Baru: Manasik Ditambah Latihan Fisik, Tak Lolos Istithaah Bisa Diundur Setahun
Prosedur haji 2024 baru soal manasik dan istithaah yang akan jadi syarat pelunasan biaya haji. (Ilustrasi: Unsplash/tasnim umar)

HARIANE - Kementerian Agama RI mengungkapkan penyelenggaraan prosedur haji 2024 akan mengalami beberapa perubahan, salah satunya manasik ditambah dengan latihan fisik di samping soal hapalan doa dan bacaan. 

Hal tersebut dilakukan untuk mengurangi risiko kesehatan jamaah haji 2024 karena tidak kuat secara fisik untuk menjalani rangkaian ibadah. 

Selain pada tahap manasik, Kemenag RI juga akan menerapkan aturan pemeriksaan kesehatan sebelum jamaah melakukan pelunasan biaya haji. 

Bagi calon jamaah yang dinilai belum memiliki kondisi fisik yang memadai maka bisa jadi ibadah hajinya akan ditunda hingga tahun berikutnya. 

Direktur Bina Haji Arsad Hidayat menyatakan bahwa haji adalah ibadah fisik, bukan ibadah bacaan. Sehingga sebelum bermanasik bacaan doa, calon jamaah akan diminta untuk latihan fisik dulu. 

“Orientasi manasik kita selama ini lebih ke bacaan dan hafalan doa. Kita coba perkenalkan manasik juga latihan fisik. Sebelum bermanasik, jenaah diminta jalan kaki dulu,” ujar Arsad Hidayat di Jakarta, Rabu, 1 November 2023 dilansir dari laman Kemenag RI. 

Persoalan kesehatan calon jamaah haji 2024 menjadi salah satu isu yang menjadi perhatian Kemenag RI lantaran pada penyelenggaraan haji 2023, jumlah jamaah yang meninggal dunia memecahkan rekor selama satu dekade. 

Saat operasional, jemaah yang wafat mencapai 774 orang dan masih bertambah setelah musim haji.

“Haji 2023 memberi pelajaran kepada kita tentang pentingnya mempersiapkan lebih dini kesehatan jemaah haji. Pada haji 2024 kita akan mengikhtiarkan haji sehat, nyaman, dan mabrur," terang Staf Khusus Menag Bidang Komunikasi Publik dan Teknologi Sistem Informasi, Wibowo Prasetyo. 

Kemenag RI Akan Kuatkan Istithaah Kesehatan Jamaah Haji 2024

Selain mengeluarkan wacana untuk menerapkan latihan fisik pada tahap manasik, Kemenag RI juga merekomendasikan untuk menerapkan istithaah kesehatan berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 15 Tahun 2016 tentang Istithaah Kesehatan Jemaah Haji atau perubahannya. 

Kementerian Kesehatan juga agar melakukan pemeriksaan lain yang meliputi kesehatan jiwa, kognitif, dan kesehatan activity daily living (ADL).

Ads Banner

BERITA TERKINI

Jelang UFC 302: Islam Makhachev Akan Habisi Dustin Poirier di Ronde ke 3

Jelang UFC 302: Islam Makhachev Akan Habisi Dustin Poirier di Ronde ke 3

Selasa, 21 Mei 2024 01:27 WIB
Misteri Penyebab Pesawat Jatuh di BSD Tangsel, KNKT Rilis Dugaan Kronologi

Misteri Penyebab Pesawat Jatuh di BSD Tangsel, KNKT Rilis Dugaan Kronologi

Senin, 20 Mei 2024 22:28 WIB
Peringati Hari Thalasemia Sedunia, Pemkab Sleman Upayakan Ze

Peringati Hari Thalasemia Sedunia, Pemkab Sleman Upayakan Ze

Senin, 20 Mei 2024 21:03 WIB
PAN Gunungkidul Pastikan Seluruh Kader Kompak Dukung Mahmud Ardi Widanta di Pilkada 2024

PAN Gunungkidul Pastikan Seluruh Kader Kompak Dukung Mahmud Ardi Widanta di Pilkada 2024

Senin, 20 Mei 2024 21:01 WIB
11 Tahun Berkarya, Moorlife Luncurkan Gerakan 1,1 Juta Kotak Makan

11 Tahun Berkarya, Moorlife Luncurkan Gerakan 1,1 Juta Kotak Makan

Senin, 20 Mei 2024 18:24 WIB
Soal Aturan Study Tour, Pemkot Yogyakarta Minta Pihak Sekolah Wajib Kantongi Surat Izin

Soal Aturan Study Tour, Pemkot Yogyakarta Minta Pihak Sekolah Wajib Kantongi Surat Izin

Senin, 20 Mei 2024 18:02 WIB
Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Senin, 20 Mei 2024 16:56 WIB
Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Senin, 20 Mei 2024 16:49 WIB
Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Senin, 20 Mei 2024 16:14 WIB
Perkuat Koalisi Pilkada 2024, Sunaryanta Daftarkan Diri ke PKB

Perkuat Koalisi Pilkada 2024, Sunaryanta Daftarkan Diri ke PKB

Senin, 20 Mei 2024 15:39 WIB