Berita , Jatim , Ekbis

Resmikan Pasar Induk Among Tani Kota Batu, Jokowi: Pasar Terbesar yang Pernah Saya Lihat

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Resmikan Pasar Induk Among Tani Kota Batu, Jokowi: Pasar Terbesar yang Pernah Saya Lihat
Pasar Induk Among Tani Kota Batu diresmikan Presiden RI Joko Widodo pada Kamis, 14 Desember 2023. (Foto: YouTube/Sekretariat Presiden)

HARIANE - Presiden RI Joko Widodo meresmikan Pasar Induk Among Tani Kota Batu, Malang, Jawa Timur pada Kamis, 14 Desember 2023.

Didampingi oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indah Parawansa, dan sejumlah pejabat lainnya, Jokowi secara simbolis menekan tombol sirine peresmian dan menandatangani prasasti. 

Dalam pidato singkatnya, Jokowi mengungkapkan kekagumannya terhadap pasar yang pembangunannya sudah dimulai sejak Desember 2021 tersebut. 

"Hari ini Pasar Induk Among Tani di Kota Batu Provinsi Jawa Timur yang dibangun sejak 2021 telah selesai dan bisa dimanfaatkan oleh para pedagang untuk berjualan kembali," terangnya.

Joko Widodo mengungkapkan pasar induk baru di Kota Batu ini merupakan salah satu pasar terbesar yang pernah ia lihat. Disebutkannya pasar bisa menampung sebanyak 2.700 kios pedagang.

"Saya melihat ini adalah pasar terbesar yang pernah saya lihat di Republik Indonesia ini. Menempati 3,4 hektar, gedungnya sangat megah berlantai tiga, semuanya ditata tadi saya sepintas masuk ditata kiosnya sangat bagus," ujarnya. 

Jokowi mengungkapkan pasar yang barus diresmikannya ini akan menjadi pasar yang bersih dan tertata rapi dan berharap dagangan bisa makin laris sehingga pedagang bisa makin sejahtera. 

Pasar Induk Among Tani Kota Batu Gunakan Konsep Bangunan Hijau

Resmikan Pasar Induk Among Tani Kota Batu, Jokowi: Pasar Terbesar yang Pernah Saya Lihat
Pasar Induk Among Tani Kota Batu digarap sejak Desember 2021. (Foto: Kementerian PUPR)

Dilansir dari laman Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), pembangunan Pasar Induk Kota Batu dikerjakan oleh Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Jawa Timur, Direktorat Jenderal Cipta Karya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

4 Juara MMA Jadi Sparring Partner Islam Makhachev Jelang Lawan Dustin Poirier di ...

4 Juara MMA Jadi Sparring Partner Islam Makhachev Jelang Lawan Dustin Poirier di ...

Selasa, 21 Mei 2024 02:29 WIB
Jelang UFC 302: Islam Makhachev Akan Habisi Dustin Poirier di Ronde ke 3

Jelang UFC 302: Islam Makhachev Akan Habisi Dustin Poirier di Ronde ke 3

Selasa, 21 Mei 2024 01:27 WIB
Misteri Penyebab Pesawat Jatuh di BSD Tangsel, KNKT Rilis Dugaan Kronologi

Misteri Penyebab Pesawat Jatuh di BSD Tangsel, KNKT Rilis Dugaan Kronologi

Senin, 20 Mei 2024 22:28 WIB
Peringati Hari Thalasemia Sedunia, Pemkab Sleman Upayakan Ze

Peringati Hari Thalasemia Sedunia, Pemkab Sleman Upayakan Ze

Senin, 20 Mei 2024 21:03 WIB
PAN Gunungkidul Pastikan Seluruh Kader Kompak Dukung Mahmud Ardi Widanta di Pilkada 2024

PAN Gunungkidul Pastikan Seluruh Kader Kompak Dukung Mahmud Ardi Widanta di Pilkada 2024

Senin, 20 Mei 2024 21:01 WIB
11 Tahun Berkarya, Moorlife Luncurkan Gerakan 1,1 Juta Kotak Makan

11 Tahun Berkarya, Moorlife Luncurkan Gerakan 1,1 Juta Kotak Makan

Senin, 20 Mei 2024 18:24 WIB
Soal Aturan Study Tour, Pemkot Yogyakarta Minta Pihak Sekolah Wajib Kantongi Surat Izin

Soal Aturan Study Tour, Pemkot Yogyakarta Minta Pihak Sekolah Wajib Kantongi Surat Izin

Senin, 20 Mei 2024 18:02 WIB
Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Senin, 20 Mei 2024 16:56 WIB
Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Senin, 20 Mei 2024 16:49 WIB
Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Senin, 20 Mei 2024 16:14 WIB