Berita , Nasional

Anies Baswedan Bicara Gagasan di UGM, Soal Korupsi: Mereka yang Kuat dan Kawan Tak Tersentuh

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Anies Baswedan Bicara Gagasan di UGM, Soal Korupsi,
Bacapres Anies Baswedan Bicara Gagasan di Depan Mahasiswa UGM di Grha Shba Pramana (Foto: Ica Ervina)

HARIANE- Bakal Calon Presiden (Bacapres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan memaparkan gagasannya di depan ribuan mahasiswa Universitas Gadjah Madja (UGM) dalam gelaran acara yang diselenggarakan oleh Narasi di Grha Shaba Pramana UGM. 

Gagasan yang berisikan berbagai aspek, Anies menjelaskan soal keadilan dalam beberapa bidang meliputi kesehatan, pendidikan, lapangan kerja dan kepastian hukum. 

"Keadilan kesetaraan itulah misi utama dari perubahan, kami menginginkan dan merencanakan agar akses pada fasilitas dasar setara," ujar Anies di GSP pada Selasa, 19 September 2023.

Anies menjabarkan kesetaraan dan keadilan dalam kesehatan dimana jaminan bagi ibu hamil sampai melahirkan bisa mendapatkan fasilitas tanpa ada kesenjangan. 

Kemudian, poin pendidikan Anies menyebut pendidikan adalah bekal utama, ia ingin mengembangkan kualitas manusia yang wujudnya pada kesetaraan kesempatan. 

Poin selanjutnya perihal lapangan kerja, Anies akan menambahkan kawasan baru atau kota-kota baru sebagai pusat pengembangan ekonomi yang memungkinkan bagi semua untuk bisa mendapatkan lapangan pekerjaan. 

"Kesempatan kerja setara dan itu artinya menambah kota-kota seluruh Indonesia sebagai pusat pengembangan ekonomi perekonomian kita, hari ini persentase kawasan Jawa bagian Barat khususnya Jakarta dan kawasan Jawa. Kita menginginkan dan melaksanakan kota-kota Indonesia minimal 15 Kota," sebutnya. 

Terakhir, terkait kepastian hukum oleh penegakan hukum jika tidak menjadi prioritas maka yang terjadi adalah tata kelola pemerintahan tidak berjalan dengan baik.

Anies menyebut praktek korupsi masih di mana-mana dan penegakan hukum yang adil harus menjadi prioritas dan membuat pengadilan yang kredibel. 

"Mereka yang kuat dan kawan tak tersentuh, namun mereka yang lemah dan lama disentuh terus dan ini harus dibuat pemberantasan korupsi menjadi produk penting penegakan hukum yang adil menjadi prioritas dan membuat pengadilan kita menjadi pengadilan yang kredibel ini adalah prioritas kita," ujarnya. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Hore! Pasar Hewan Imogiri Dibuka Lagi Pekan Depan

Hore! Pasar Hewan Imogiri Dibuka Lagi Pekan Depan

Minggu, 09 Februari 2025 14:07 WIB
Punya Kekayaan Rp 1,5 Miliar, Berikut Profil Aris Suharyanta, Wakil Bupati Bantul Terpilih

Punya Kekayaan Rp 1,5 Miliar, Berikut Profil Aris Suharyanta, Wakil Bupati Bantul Terpilih

Minggu, 09 Februari 2025 11:54 WIB
Prakiraan Cuaca Senin 10 Februari 2025, Wilayah ini Diguyur Hujan Lebat Disertai Angin ...

Prakiraan Cuaca Senin 10 Februari 2025, Wilayah ini Diguyur Hujan Lebat Disertai Angin ...

Minggu, 09 Februari 2025 10:50 WIB
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 9 Februari 2025 Stabil, LM 10 Gram ...

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 9 Februari 2025 Stabil, LM 10 Gram ...

Minggu, 09 Februari 2025 10:43 WIB
Pria Ini Dicokok Polisi Usai Gasak Emas Senilai Rp 40 Juta Milik Kakaknya ...

Pria Ini Dicokok Polisi Usai Gasak Emas Senilai Rp 40 Juta Milik Kakaknya ...

Minggu, 09 Februari 2025 10:43 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 9 Februari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 9 Februari 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Minggu, 09 Februari 2025 10:35 WIB
Film Petaka Gunung Gede : Tak Sekedar Cerita Horor Namun Kisah Nyata Misteri ...

Film Petaka Gunung Gede : Tak Sekedar Cerita Horor Namun Kisah Nyata Misteri ...

Sabtu, 08 Februari 2025 18:30 WIB
Digelontor Dana Rp 19,5 Miliar, Progam Padat Karya Disnakertrans Bantul Masuk Tahap Dropping ...

Digelontor Dana Rp 19,5 Miliar, Progam Padat Karya Disnakertrans Bantul Masuk Tahap Dropping ...

Sabtu, 08 Februari 2025 17:26 WIB
Profil Bupati Sleman 2025-2030, Berikut Kekayaan Harda Kiswaya dan Danang Maharsa

Profil Bupati Sleman 2025-2030, Berikut Kekayaan Harda Kiswaya dan Danang Maharsa

Sabtu, 08 Februari 2025 16:22 WIB
Anggaran Program MBG Jadi Rp 100 Triliun, Sri Mulyani Pangkas Jatah Belanja 16 ...

Anggaran Program MBG Jadi Rp 100 Triliun, Sri Mulyani Pangkas Jatah Belanja 16 ...

Sabtu, 08 Februari 2025 15:35 WIB