Teknologi , Ekbis

Apple Kembali Naikkan Tawaran Investasi, Kini Mencapai Rp 15,9 Triliun

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
Apple Kembali Naikkan Tawaran Investasi, Kini Mencapai Rp 15,9 Triliun
Iphone 16 belum bisa dipasarkan di Indonesia karena Apple gagal memenuhi komitmen investasi yang dijanjikan. (Foto: Apple)

HARIANE - Apple kembali menaikkan tawaran investasi di Indonesia demi memasarkan produk iPhone 16 di tanah air. Kini nilai investasi yang ditawarkan mencapai Rp 15,9 triliun.

Nilai investasi yang ditawarkan Apple ini naik 10 kali lipat dibanding tawaran sebelumnya yang bernilai Rp 1,58 triliun. Sementara jika dibandingkan dengan tawaran pertama, nilainya naik hingga 100 kali lipat.

Meski demikian, jika dibandingkan dengan nilai investasi Apple di Vietnam, yakni USD 15,84 miliar atau setara dengan Rp 256,93 triliun, maka nilai yang ditawarkan untuk Indonesia masih sangat kecil.

Menteri Investasi dan Hilirisasi sekaligus Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rosan Roslani, dalam rapat kerja bersama Komisi VI DPR RI, Selasa, 3 Desember 2024, mengatakan bahwa dirinya terus menjalin komunikasi dengan pihak Apple untuk membahas hal ini.

"Terus terang investasi mereka masih kecil, masih sangat kecil. Kebetulan saya sudah berbicara langsung dengan mereka beberapa kali, saya sampaikan, investasinya harus lebih besar, jangan hanya di Vietnam, karena mereka juga mendapat akses manfaat juga," ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa pihaknya kini tengah menegosiasikan nilai investasi baru sebesar Rp 15,9 triliun.

"Kita sudah bicara, insyaallah, untuk tahap pertama, kita akan mendapatkan pernyataan tertulis dari mereka, investasi sebesar USD 1 miliar," ujarnya.

Rosan berharap, komitmen investasi tertulis ini bisa diselesaikan dalam jangka waktu satu minggu sehingga bisa diserahkan ke Kementerian Perindustrian untuk dikaji lebih mendalam.

Dampak Positif bagi Ekosistem Investasi di Indonesia

Rosan menekankan bahwa kehadiran investasi Apple, meskipun nilainya belum maksimal, dapat menjadi indikator positif bagi iklim investasi di Indonesia.

Investasi dari perusahaan teknologi global seperti Apple dinilai mampu menarik lebih banyak investor asing di sektor teknologi tinggi (high technology).

Sebelumnya, Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mengkaji proposal investasi Apple senilai USD 100 juta atau sekitar Rp 1,58 triliun.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Kamis, 27 Maret 2025
Ratusan Tenaga Kebersihan Disiapkan, Layanan Penyapuan dan Pengangkutan Sampah di Jogja Tak Diliburkan ...

Ratusan Tenaga Kebersihan Disiapkan, Layanan Penyapuan dan Pengangkutan Sampah di Jogja Tak Diliburkan ...

Kamis, 27 Maret 2025
KAI Daop 6 Yogyakarta Siagakan Pos Kesehatan di 3 Stasiun

KAI Daop 6 Yogyakarta Siagakan Pos Kesehatan di 3 Stasiun

Kamis, 27 Maret 2025
Catet! Ini Jalur Alternatif di Bantul Selama Libur Lebaran 2025 untuk Hindari Macet

Catet! Ini Jalur Alternatif di Bantul Selama Libur Lebaran 2025 untuk Hindari Macet

Kamis, 27 Maret 2025
Dinkes Bantul Pastikan Masyarakat Tetap Bisa Akses Layanan Puskesmas Selama Libur Lebaran

Dinkes Bantul Pastikan Masyarakat Tetap Bisa Akses Layanan Puskesmas Selama Libur Lebaran

Kamis, 27 Maret 2025
Pasar Argosari Gunungkidul Sepi Jelang Lebaran, Ini Penjelasan Dinas Perdagangan

Pasar Argosari Gunungkidul Sepi Jelang Lebaran, Ini Penjelasan Dinas Perdagangan

Kamis, 27 Maret 2025
Cerita Pedagang di Pasar Argosari Gunungkidul, Lebaran Tinggal Menghitung Hari Kondisi Justru Sepi

Cerita Pedagang di Pasar Argosari Gunungkidul, Lebaran Tinggal Menghitung Hari Kondisi Justru Sepi

Kamis, 27 Maret 2025
Pembatasan Angkutan Barang di Gunungkidul Mulai Diberlakukan, Ini Kriteria yang Boleh Melintas

Pembatasan Angkutan Barang di Gunungkidul Mulai Diberlakukan, Ini Kriteria yang Boleh Melintas

Kamis, 27 Maret 2025
Bukan Wanita Muda, Ini Info Terbaru Temuan Kerangka Manusia di Kebun Tebu Bambanglipuro ...

Bukan Wanita Muda, Ini Info Terbaru Temuan Kerangka Manusia di Kebun Tebu Bambanglipuro ...

Kamis, 27 Maret 2025
Soroti Pengesahan RUU TNI, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Soroti Pengesahan RUU TNI, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rabu, 26 Maret 2025