Berita , D.I Yogyakarta

Arus Mudik di Yogyakarta: Jalan Jogja Wates Mulai Dipadati Pemudik

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Jalan Jogja Wates
Sejumlah kendaraan dari luar daerah melintasi Jalan Jogja Wates jelang Idul Fitri 1444 H. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Info terkini arus mudik di Yogyakarta, situasi arus lalu lintas Jalan Jogja Wates tepatnya di Pos PAM Sedayu Bantul tampak lebih padat dari hari biasanya.

Kepadatan lalu lintas didominasi oleh kendaraan roda empat dan bus penumpang.

Berdasarkan pantauan di lapangan pada Kamis, 20 April 2023 sore, jelang Idul Fitri 1444 H ini situasi lalu lintas kendaraan dari arah barat tampak ramai.

Untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas kendaraan, skenario rekayasa lalu lintas di Bantul pun disiapkan.

Arus Mudik di Yogyakarta Diperkirakan Hingga 23 April 2023

Pada H-2 Idul Fitri 1444 H ini sejumlah kendaraan dari luar D.I Yogyakarta mulai banyak melewati Jalan Jogja Wates Pos Pam Sedayu Bantul.

Sedangkan dari jalur sebaliknya juga terjadi kepadatan namun tidak signifikan.

Diketahui Jalan Jogja Wates menjadi salah satu jalur pemudik dari wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Kepala Pos Pengamanan (Kapospam) Sedayu AKP Sarijan mengatakan, kepadatan arus lalu lintas sudah terjadi sejak hari Rabu, 19 April 2023.

"Untuk kepadatan arus lalu lintas sudah mulai terjadi sejak hari Rabu pukul 14.00 WIB. Kendaraan yang melintas lebih ramai dari biasanya," ujarnya pada Kamis, 20 April 2023.

Ia memperkirakan kepadatan arus lalu lintas akan berlangsung hingga 23 April 2023 mendatang.

Untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan, pihaknya sudah menyiapkan skema rekayasa lalu lintas yang mana petugas akan disiagakan untuk mengatur lalu lintas secara manual.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Polres Kulon Progo Peringkat Kedua dalam Survey Kepuasan Masyarakat

Polres Kulon Progo Peringkat Kedua dalam Survey Kepuasan Masyarakat

Rabu, 11 Desember 2024 21:33 WIB
Mayat di Ruko Colombo Sleman Ternyata Korban Penganiayaan, Polisi Tangkap 4 Pelaku

Mayat di Ruko Colombo Sleman Ternyata Korban Penganiayaan, Polisi Tangkap 4 Pelaku

Rabu, 11 Desember 2024 21:14 WIB
BBPOM DIY Gelar Pemeriksaan Makanan Olahan di Kulon Progo

BBPOM DIY Gelar Pemeriksaan Makanan Olahan di Kulon Progo

Rabu, 11 Desember 2024 21:02 WIB
Puluhan Warga Geruduk Gedung DPRD Gunungkidul, Minta Lurah Natah Dicopot dari Jabatannya

Puluhan Warga Geruduk Gedung DPRD Gunungkidul, Minta Lurah Natah Dicopot dari Jabatannya

Rabu, 11 Desember 2024 20:09 WIB
Libur Nataru, Korlantas Polri Prediksi Volume Kendaraan Meningkat

Libur Nataru, Korlantas Polri Prediksi Volume Kendaraan Meningkat

Rabu, 11 Desember 2024 19:43 WIB
Sah! Pemerintah Naikkan UMP DIY 2025 Sebesar 6,5%, Nominalnya Jadi Rp 2.264.080

Sah! Pemerintah Naikkan UMP DIY 2025 Sebesar 6,5%, Nominalnya Jadi Rp 2.264.080

Rabu, 11 Desember 2024 19:38 WIB
Curi Motor Petani di Sewon Bantul, Seorang Pemuda Diamankan Polisi

Curi Motor Petani di Sewon Bantul, Seorang Pemuda Diamankan Polisi

Rabu, 11 Desember 2024 16:29 WIB
Bersitegang Usai Tenggak Ciu Hingga Sebabkan Seorang Meninggal, Empat Orang Diamankan Polsek Bulaksumur

Bersitegang Usai Tenggak Ciu Hingga Sebabkan Seorang Meninggal, Empat Orang Diamankan Polsek Bulaksumur

Rabu, 11 Desember 2024 16:21 WIB
Batu Raksasa di Pantai Buluk Ambrol Menimpa Ruko Pedagang

Batu Raksasa di Pantai Buluk Ambrol Menimpa Ruko Pedagang

Rabu, 11 Desember 2024 15:22 WIB
DKPP Bantul Akui Kesulitan Atasi Serangan Monyet Ekor Panjang di Lahan Pertanian Warga

DKPP Bantul Akui Kesulitan Atasi Serangan Monyet Ekor Panjang di Lahan Pertanian Warga

Rabu, 11 Desember 2024 14:16 WIB