Gaya Hidup
Daftar Karakter Star Wars Young Jedi Adventures Lengkap Visual Terbaru
Nabila Intan Aprilia
Series Star Wars Young Jedi Adventures akan diluncurkan pada Mei di kanal Disney+ dan Disney Junior. (Foto: Twitter/HeroesReforged)
>HARIANE – Karakter Star Wars Young Jedi Adventures telah diperlihatkan, menampilkan visual terbaru yang fresh dan menawan.
Karakter Young Jedi Adventures yang terbaru ini akan nyaman untuk dilihat oleh khalayak di segala usia, lantaran memiliki visual yang unik.
Lucasfilm dan Disney+ menginformasikan bahwa, karakter Young Jedi Adventures akan beraksi pada 4 Mei 2023 di kanal streaming Disney+ dan Disney Junior.
Seperti dirilis laman resmi Star Wars, seri animasi ini akan membuat perjalanan anak-anak muda Jedi ketika mempelajari cara-cara Force, berpetualang di galaksi, memberi pertolongan kepada warga dan makhluk lain yang membutuhkan, belajar keterampilan yang nantinya dibutuhkan untuk menjadi Jedi selamanya.
BACA JUGA : 7 Rekomendasi Animasi Studio Ghibli Terbaik yang Wajib Ditonton Penggemar Anime
1