Berita , D.I Yogyakarta

Diguyur Hujan Deras, Sebuah Sekolah di Gunungkidul Masih Terendam Banjir Hingga 2 Meter

profile picture Pandu S
Pandu S
Diguyur Hujan Deras, Sebuah Sekolah Di Gunungkidul Masih Terendam Banjir Hingga 2 Meter
Budi Nur Cahyo, Penjaga SMP N 3 Semanu Saat Menunjukkan Genangan Banjir Di Salah Satu Ruang Kelas. (Foto: Hariane/Pandu)

HARIANE - Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Gunungkidul pada Jumat (28/3/2025) sore mengakibatkan banjir di sejumlah wilayah. Bahkan, hingga saat ini, genangan banjir masih merendam SMP Negeri 3 Semanu, Kapanewon Semanu, Kabupaten Gunungkidul.

Berdasarkan pantauan Hariane.com di lokasi, genangan air di SMP Negeri 3 Semanu masih setinggi 50 cm hingga 2 meter.

Salah seorang penjaga sekolah, Budi Nur Cahyo (36), mengatakan bahwa peristiwa banjir tersebut berawal ketika hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten Gunungkidul sejak Jumat (28/3/2025) sore.

"Hujan deras sejak Jumat sore tidak mereda sampai sekitar jam 9 malam. Air mulai naik," kata Budi saat ditemui di SMP Negeri 3 Semanu, Gunungkidul, Sabtu (29/3/2025).

Budi menjelaskan bahwa hujan dengan intensitas tinggi tersebut mengakibatkan sebuah telaga yang berada di seberang sekolah meluap hingga masuk ke area sekolah.

"Air telaga meluap ke sekolah, jadi buangan air dari telaga masuk ke sekolah. Dari belakang sekolah juga ada telaga yang meluap ke sekolah," jelasnya.

Buangan air dari kedua telaga yang meluap tersebut membuat area sekolah tergenang air.

Menurutnya, beberapa ruang sekolah terendam air setinggi 50 cm. Bahkan, di area belakang sekolah, genangan air mencapai ketinggian hingga 2 meter.

"Yang terendam ruang kesenian. Ada alat kesenian yang terendam juga, sebagian gamelan dan hiasan ikut terendam," tambahnya.

Beruntung, saat banjir terjadi, sekolah sedang dalam masa libur sehingga tidak mengganggu aktivitas belajar mengajar.

Saat ini, dia bersama sejumlah pegawai dan guru di SMP Negeri 3 Semanu masih berupaya membersihkan sebagian ruangan yang sebelumnya terendam air, sambil menunggu banjir surut.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Rakus, Seorang Petugas BUMDES Gelapkan Uang Lebih dari Rp 1 Miliar

Rakus, Seorang Petugas BUMDES Gelapkan Uang Lebih dari Rp 1 Miliar

Rabu, 23 April 2025
Sembilan Pasangan Nikah Bareng di Pantai Sundak, Ini Keunikan Mahar yang Digunakan

Sembilan Pasangan Nikah Bareng di Pantai Sundak, Ini Keunikan Mahar yang Digunakan

Rabu, 23 April 2025
Polisi Rilis Ciri-ciri Mayat Pria Terbungkus Karung Dalam Got di Tangerang

Polisi Rilis Ciri-ciri Mayat Pria Terbungkus Karung Dalam Got di Tangerang

Rabu, 23 April 2025
Kecelakaan di Jogja, Mobil Sruduk Sejumlah Kendaraan di Rel Kereta Timoho

Kecelakaan di Jogja, Mobil Sruduk Sejumlah Kendaraan di Rel Kereta Timoho

Rabu, 23 April 2025
Peringatan HUT TAGANA Ke-21 se-DIY, Kabupaten Sleman Jadi Tuan Rumah

Peringatan HUT TAGANA Ke-21 se-DIY, Kabupaten Sleman Jadi Tuan Rumah

Rabu, 23 April 2025
Tindak Lanjuti Kasus Penyalahgunaan LPG Bersubsidi di Kulon Progo, Pertamina Putus Kontrak 5 ...

Tindak Lanjuti Kasus Penyalahgunaan LPG Bersubsidi di Kulon Progo, Pertamina Putus Kontrak 5 ...

Rabu, 23 April 2025
78 CPNS Gunungkidul Terima SK Pengangkatan

78 CPNS Gunungkidul Terima SK Pengangkatan

Rabu, 23 April 2025
Polda DIY Bongkar Penyalahgunaan LPG Bersubsidi, Begini Modus Operandinya

Polda DIY Bongkar Penyalahgunaan LPG Bersubsidi, Begini Modus Operandinya

Rabu, 23 April 2025
Kasus Penyiraman Air oleh Debt Collector, Lurah Lapor Polisi

Kasus Penyiraman Air oleh Debt Collector, Lurah Lapor Polisi

Rabu, 23 April 2025
Warung Makan di Sewon Bantul Kebakaran, Pemilik Rugi Rp 10 Juta Lebih

Warung Makan di Sewon Bantul Kebakaran, Pemilik Rugi Rp 10 Juta Lebih

Rabu, 23 April 2025