Berita

Dugaan Roman Abramovich Diracun saat Menjadi Juru Runding Rusia Ukraina, Ini Keadaannya Sekarang

profile picture Admin
Admin
Dugaan Roman Abramovich Diracun saat Menjadi Juru Runding Rusia Ukraina, Ini Keadaannya Sekarang
Dugaan Roman Abramovich Diracun saat Menjadi Juru Runding Rusia Ukraina, Ini Keadaannya Sekarang
HARIANE – Dugaan mengenai Billioner asal Rusia, Roman Abramovich diracun saat menjadi negosiator antara Negara Rusia dan Ukraina menjadi buah bibir di berbagai berita. Tidak hanya Roman Abramovich, dua orang yang turut serta menjadi negosiator Ukraina diduga ikut diracun.
Dua negosiator Ukraina dan Roman Abramovich diracun saat menghadiri sebuah acara untuk berunding agar Rusia mengakhiri invasinya terhadap Ukraina. Acara perundingan itu berlangsung di Kyiv, Ibu Kota Ukraina.
Kini kabar mengenai Roman Abramovich diracun awal Maret kini mencuat di berbagai berita Internasional. Meskipun begitu kondisi Roman Abramovich maupun dua orang lainnya dikabarkan tidak mengalami masalah serius dan baik-baik saja.

Tanggapan Pemerintah Ukraina

Dikutip dari Reuters, pejabat Ukraina yang mengetahui berita tersebut berusaha untuk tidak menambah keruh suasana. Salah satu negosiator Ukraina bernama Mykhailo Podolyak juga memberikan jawaban ketika ditanya mengenai berita tersebut.
“Ada banyak spekulasi begitupun dengan teori konspirasi (mengenai berita tersebut),” ungkap Mykhailo Podolyak.
Negosiator Ukraina lainnya bernama Rustem Umarov memberikan pernyataan yang sejalan dengan pemerintah Ukraina, yaitu agar masyarakat tidak mudah terpancing dengan informasi yang belum jelas kebenarannya.
Sejalan dengan Rustem Umerov, Menteri Luar Negeri Ukraina, Dmytro Kuleba juga memberikan pernyataan saat di interview oleh program berita tv Ukraina.
“Semua orang saat ini sedang haus akan berita serta sensasi. (Meskipun begitu) Aku (ingin) memberikan nasehat pada orang-orang yang akan menjalankan negosiasi dengan Rusia agar tidak meminum atau memakan apapun, selain itu (aku juga menghimbau) agar para negosiator menghindari bersentuhan dengan beberapa benda,” ucap Dmytro Kuleba.

Gejala yang Timbul saat Roman Abramovich Diracun

Dikutip dari The Wall Street Journal, ada beberapa gejala yang timbul saat Roman Abramovich diracun beserta dua rekannya. Gejala yang muncul yaitu mata merah, mata berair terus menerus, kulit tangan dan wajah juga mengelupas.
Meskipun begitu keadaan Roman Abramovich dan dua negosiator lain, termasuk anggota parlemen Tatar Krimea Umarov kondisinya telah membaik dan kini telah kembali sehat.

Profil Roman Abramovich

Roman Abramovich adalah seorang Bilioner asal Rusia yang memiliki perusahaan investasi bernama Millhouse Capital. Bahkan pada tahun 2003, Roman Abramovich sempat dianggap sebagai orang terkaya yang tinggal di Inggris Raya.
Pada bulan Juni 2003 ia menjadi pemilik perusahaan yang mengendalikan Klub Sepak Bola dari Inggris, yaitu Chelsea. Setelah mengendalikan Klub Sepak Bola Chelsea, ia menanam modal dengan jumlah fantastis, yaitu mencapai 440 juta poundsterling hingga tahun 2006.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Catatan David di SMA Diungkap Ayahnya, Berisi Pesan Mengharukan

Catatan David di SMA Diungkap Ayahnya, Berisi Pesan Mengharukan

Sabtu, 01 April 2023 04:02 WIB
Spoiler Call It Love Episode 13, Masalah yang Dihadapi Shim Woo Joo Makin ...

Spoiler Call It Love Episode 13, Masalah yang Dihadapi Shim Woo Joo Makin ...

Jumat, 31 Maret 2023 21:52 WIB
Seleksi Sekolah Kedinasan Intelijen Negara 2023: Syarat, Cara Daftar, dan Jadwalnya

Seleksi Sekolah Kedinasan Intelijen Negara 2023: Syarat, Cara Daftar, dan Jadwalnya

Jumat, 31 Maret 2023 19:55 WIB
Rencana Realisasi Pembangunan TPST Modalan, DLH Bantul Akan Sewa Lahan

Rencana Realisasi Pembangunan TPST Modalan, DLH Bantul Akan Sewa Lahan

Jumat, 31 Maret 2023 18:29 WIB
Dugaan Maladministrasi Penyidik Kepolisian Polsek Pajangan, Kuasa Hukum SMP N 2: Ini Fatal

Dugaan Maladministrasi Penyidik Kepolisian Polsek Pajangan, Kuasa Hukum SMP N 2: Ini Fatal

Jumat, 31 Maret 2023 17:42 WIB
Mudik Gratis 2023 Polda Metro Jaya: Syarat, Cara Daftar, Jadwal, dan Rute Tujuan

Mudik Gratis 2023 Polda Metro Jaya: Syarat, Cara Daftar, Jadwal, dan Rute Tujuan

Jumat, 31 Maret 2023 17:15 WIB
Ramalan Shio Sabtu 1 April 2023 Lengkap, Hidup Monyet Menjadi Lebih Berwarna, Babi ...

Ramalan Shio Sabtu 1 April 2023 Lengkap, Hidup Monyet Menjadi Lebih Berwarna, Babi ...

Jumat, 31 Maret 2023 16:01 WIB
Kemenpora Palestina Kritik FIFA atas Standar Ganda, Sebut Indonesia Berhak Jadi Tuan Rumah ...

Kemenpora Palestina Kritik FIFA atas Standar Ganda, Sebut Indonesia Berhak Jadi Tuan Rumah ...

Jumat, 31 Maret 2023 15:46 WIB
Penyebab Terjadinya Siklon Tropis di Sekitar Indonesia, Aktivitas Manusia jadi Kontribusi Utama

Penyebab Terjadinya Siklon Tropis di Sekitar Indonesia, Aktivitas Manusia jadi Kontribusi Utama

Jumat, 31 Maret 2023 15:45 WIB
Promo Makanan Surabaya April 2023 Spesial Ramadhan, Ada JCO hingga Marugame Udon

Promo Makanan Surabaya April 2023 Spesial Ramadhan, Ada JCO hingga Marugame Udon

Jumat, 31 Maret 2023 15:27 WIB