Berita , D.I Yogyakarta

Jamaah Haji Asal Bantul Dijadwalkan Tiba Tanggal 30 Juni dari Tanah Suci

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Jamaah Haji Asal Bantul Dijadwalkan Tiba Tanggal 30 Juni dari Tanah Suci
Jamaah Haji Asal Bantul Dijadwalkan Tiba Tanggal 30 Juni dari Tanah Suci. Foto/ilustrasi.

HARIANE - Kakanwil Kementerian Agama (Kemenag) Bantul memperkirakan kepulangan jamaah haji fase pertama akan tiba dari Tanah Suci pada tanggal 30 Juni 2025 mendatang.

Rombongan pertama yang akan pulang berasal dari kloter 62 SOC yang diterbangkan dari Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz, Madinah ke Bandara Adi Soemarmo, Boyolali, Jawa Tengah.

Kepala Kakanwil Kemenag Bantul Abdul Sidqi mengatakan, sebanyak 932 jamaah haji asal Bantul dilaporkan telah menyelesaikan sebagian besar ritual haji. Tepatnya, pada hari Senin (10/6) kemarin, seluruh jamaah sudah meninggalkan Mina dan kembali ke hotel.

"Saat ini tinggal menunggu proses tawaf ifadoh ataupun puncak dari pelaksanaan haji sendiri, yang mana nanti akan melihat kondisi masing-masing jamaah karena saat ini kondisi Majidil Haram juga masih sangat penuh, sehingga masih menunggu waktu yang tepat untuk jamaah asal Bantul yang terbagi dalam tujuh kloter bisa menyelesaikan," ujarnya, Rabu (11/6/2025).

Dia mengatakan, jamaah asal Bantul itu tergabung dalam kloter 62, 63, 64, 67, 68, 71 dan 95. Yang mana masuk dalam pemberangkatan terakhir sehingga masih memiliki waktu cukup panjang utuk tinggal di Makkah dan menyelesaikan tawaf fardu.

"Karena pergerakan menuju Madinah masih diperkirakan tanggal 20 Juni," tuturnya.

Sementara itu, pihaknya menyatakan bahwa secara umum jamaah asal Bantul dalam kondisi sehat selama melaksanakan ibadah di Tanah Suci. Sampai saat ini, tidak ada jamaah yang dilaporkan sakit dengan kondisi parah.

"Saat ini semua dalam keadaan sehat dan bisa menjalankan seluruh ritual prosesi haji secara normal. Artinya tidak ada yang di safari wukufkan. Safari wukuf itu calon jemaah haji yang diberangkatkan dari kantor kesehatan haji atau rumah sakit haji Indonesia di Arab Saudi. Ya, mungkin kalau sakit kelelahan itu ada, tapi hanya satu dua dan tidak sampai dirujuk," tuturnya. 

Disamping itu, pihaknya juga tidak menerima adanya laporan jamaah haji yang tersesat atau hilang. Mereka selalu menaati aturan yang telah ditetapkan oleh pengurus haji Indonesia.

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Dukuh Jimatan Bersedia Mundur dari Jabatannya, Usai Diduga Selingkuh

Dukuh Jimatan Bersedia Mundur dari Jabatannya, Usai Diduga Selingkuh

Kamis, 19 Juni 2025
SPMB SMP di Jogja Dibuka 8 Jalur, Disdikpora Buka Jalur Domisili Tahap Khusus ...

SPMB SMP di Jogja Dibuka 8 Jalur, Disdikpora Buka Jalur Domisili Tahap Khusus ...

Kamis, 19 Juni 2025
WNA Diduga Melakukan Gendam di Pasar Playen Gunungkidul, Gunakan Modus Tukar Uang Untuk ...

WNA Diduga Melakukan Gendam di Pasar Playen Gunungkidul, Gunakan Modus Tukar Uang Untuk ...

Rabu, 18 Juni 2025
Daftar Kloter Jemaah Haji Pulang 19 Juni 2025, Lengkap dengan Jadwal Terbang

Daftar Kloter Jemaah Haji Pulang 19 Juni 2025, Lengkap dengan Jadwal Terbang

Rabu, 18 Juni 2025
Pembangunan Rampung, Gedung SPPG Polda DIY Siap Dioperasionalkan

Pembangunan Rampung, Gedung SPPG Polda DIY Siap Dioperasionalkan

Rabu, 18 Juni 2025
Aksi Begal di Suyudono Semarang Kepergok Warga, Pelaku Ditangkap dan Dihajar Massa

Aksi Begal di Suyudono Semarang Kepergok Warga, Pelaku Ditangkap dan Dihajar Massa

Rabu, 18 Juni 2025
Fase Pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang II ke Madinah Dimulai Hari ini

Fase Pemberangkatan Jemaah Haji Gelombang II ke Madinah Dimulai Hari ini

Rabu, 18 Juni 2025
Harga Emas Antam Hari ini Rabu 18 Juni 2025 Turun, LM 5 Gram ...

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 18 Juni 2025 Turun, LM 5 Gram ...

Rabu, 18 Juni 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 18 Juni 2025 Stabil, Cek Sebelum Beli

Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 18 Juni 2025 Stabil, Cek Sebelum Beli

Rabu, 18 Juni 2025
Diminta Segera Angkat Kaki, Warga Terdampak Penataan Stasiun Lempuyangan Minta Tunda Pembongkaran Sampai ...

Diminta Segera Angkat Kaki, Warga Terdampak Penataan Stasiun Lempuyangan Minta Tunda Pembongkaran Sampai ...

Selasa, 17 Juni 2025