Berita , Jatim

Kapolres Malang Berlutut di Lokasi Tragedi Kanjuruhan, Perdana Setelah Resmi Dilantik

profile picture Annisa Nur Fadhilah
Annisa Nur Fadhilah
Kapolres Malang Berlutut di Lokasi Tragedi Kanjuruhan, Perdana Setelah Resmi Dilantik
Kapolres Malang Berlutut di Lokasi Tragedi Kanjuruhan, Perdana Setelah Resmi Dilantik
HARIANE - AKBP Putu Kholis Aryana yang kini menjabat sebagai Kapolres Malang berlutut di lokasi tragedi Kanjuruhan, pertama kali sejak resmi dilantik.
Informasi mengenai Kapolres Malang berlutut di lokasi tragedi Kanjuruhan disampaikan melalui laman resmi Humas Polres Malang pada Selasa, 11 Oktober 2022.
Kapolres Malang berlutut di lokasi tragedi Kanjuruhan untuk menghormati dan mendoakan para korban yang nyawanya terenggut dalam kerusuhan pertandingan Arema vs Persebaya tersebut. Berikut informasi selengkapnya.

Kapolres Malang Berlutut di Lokasi Tragedi Kanjuruhan

Kapolres Malang berlutut di lokasi tragedi Kanjuruhan
Tragedi Kanjuruhan merupakan sejarah terkelam dalam sepak bola Indonesia. (Foto: Instagram/@bbtroopers)
AKBP Putu Kholis resmi dilantik menjadi Kapolres Malang menggantikan AKBP Ferli Hidayat yang jabatannya dicopot usai tragedi Kanjuruhan  pada Senin, 10 Oktober 2022.
Sejak pelantikannya, AKBP Putu Kholis mendapatkan tanggung jawab untuk menangani seluruh korban tragedi Kanjuruhan baik yang masih dirawat atau kompensasi ahli waris untuk korban meninggal.
BACA JUGA : Personel Polresta Malang Sujud Meminta Maaf Atas Tragedi Kanjuruhan
Dilansir dari laman resmi Humas Polres Malang, AKBP Putu Kholis terlihat sedang duduk bersimbuh di depan pintu masuk pemeriksaan tiket di stadion tempat tragedi Kanjuruhan terjadi.
Kunjungan ini merupakan salah satu rangkaian dalam proses penanganan korban tragedi Kanjuruhan yang selamat untuk menyalurkan bantuan dan sembako.
"Tadi kita sudah bertemu dengan kepala rumah sakit, bahwa seluruh korban dilindungi, dibiayai oleh pemerintah," ungkap Putu Kholis.
Selama kunjungannya, AKBP Putu Kholis didampingi oleh Kapolsek Kapanjen, Kompol Sri Widiasih dan Kasat Reskrim AKP Donny Kristian Bara'lagi untuk menyusuri lokasi tragedi yang merenggut nyawa ratusan orang tersebut.
Sebelumnya, Kapolres Malang diketahui telah melakukan kunjungan dan memberikan bantuan kepada para korban yang hingga saat ini masih dirawat di RSUD Kanjuruhan, Kapupaten Malang, Jawa Timur.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Tinjau Stasiun Tugu Yogyakarta, Kapolri Sebut Puncak Arus Mudik Terjadi Jumat Malam

Tinjau Stasiun Tugu Yogyakarta, Kapolri Sebut Puncak Arus Mudik Terjadi Jumat Malam

Jumat, 28 Maret 2025
Diguyur Hujan Deras, Puluhan Rumah di Gunungkidul Terendam Banjir

Diguyur Hujan Deras, Puluhan Rumah di Gunungkidul Terendam Banjir

Jumat, 28 Maret 2025
Puluhan Rumah di Imogiri Terendam Banjir Imbas Kali Celeng Meluap

Puluhan Rumah di Imogiri Terendam Banjir Imbas Kali Celeng Meluap

Jumat, 28 Maret 2025
Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Jumat, 28 Maret 2025
Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Jumat, 28 Maret 2025
Aksi Pencurian Beras Zakat Fitrah di Gunungkidul Terekam CCTV, Pelaku Merupakan Warga Setempat

Aksi Pencurian Beras Zakat Fitrah di Gunungkidul Terekam CCTV, Pelaku Merupakan Warga Setempat

Jumat, 28 Maret 2025
Dishub Gunungkidul Gelar Ramp Check Angkutan Umum untuk Lebaran, Ini Hasilnya

Dishub Gunungkidul Gelar Ramp Check Angkutan Umum untuk Lebaran, Ini Hasilnya

Jumat, 28 Maret 2025
Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Kamis, 27 Maret 2025
Ratusan Tenaga Kebersihan Disiapkan, Layanan Penyapuan dan Pengangkutan Sampah di Jogja Tak Diliburkan ...

Ratusan Tenaga Kebersihan Disiapkan, Layanan Penyapuan dan Pengangkutan Sampah di Jogja Tak Diliburkan ...

Kamis, 27 Maret 2025
KAI Daop 6 Yogyakarta Siagakan Pos Kesehatan di 3 Stasiun

KAI Daop 6 Yogyakarta Siagakan Pos Kesehatan di 3 Stasiun

Kamis, 27 Maret 2025