Berita, Jateng, Pilihan Editor

Mengaku Kehilangan Motor di Kota Lama Semarang, Ternyata Polisi Temukan Hal Unik: Pelapor Lupa Tempat Parkir

profile picture Ichsan Muttaqin
Ichsan Muttaqin
Mengaku Kehilangan Motor di Kota Lama Semarang, Ternyata Polisi Temukan Hal Unik: Pelapor Lupa Tempat Parkir
Mengaku Kehilangan Motor di Kota Lama Semarang, Ternyata Polisi Temukan Hal Unik: Pelapor Lupa Tempat Parkir
HARIANE— Seorang warga mengaku kehilangan motor di Kota Lama Semarang dan membuat laporan ke kantor polisi setempat.
Ternyata warga yang mengaku kehilangan motor di Kota Lama tersebut, motornya bukan dicuri. Akan tetapi lupa tempat memarkirkan motor.
Kejadian ini mengundang perhatian warganet karena kehilangan motor di Kota Lama Semarang tersebut langka terjadi dan menyimpan cerita unik.
Peristiwa langka ini disampaikan oleh pihak Polsek (Polisi Sektor) Semarang Utara melalui unggahan di akun Instagram @teamelang_hebatsemarang jika ada seorang warga melapor kehilangan motor di Kota Lama Semarang.
BACA JUGA : 3 Destinasi Desa Wisata di Kota Semarang, Salah Satunya Ada Hutan Mangrove
Pada video yang unggah 30 Juni 2022 tersebut ditampilkan penjelasan dari pihak Polsek Semarang Utara, jika seorang warga membuat laporan kehilangan motor di Kota Lama Semarang.
“Percaya tidak percaya, inilah yang terjadi, Polsek Semarang Utara sudah sangat disibukkan oleh laporan seseorang yang mengaku motornya hilang padahal pada kenyataanya dia salah memarkir. Dia lupa parkirnya di mana, ternyata ada di tempat lain,” ungkap video tersebut.
Pelapor adalah seorang perempuan di bawah umur yang datang melapor ke Polsek Semarang Utara sambil menangis. Pelapor diduga merupakan warga Kota Pati yang terlihat dari plat nomor motor pelapor.
Kemudian pihak kepolisian mendapat laporan dari seorang tukang parkir, jika ditemukan sebuah motor yang telah terparkir selama dua hari tanpa pemilik di area Kota Lama Semarang.
“Seorang tukang parkir membawa motor tersebut, sudah dua hari diparkir tidak diambil-ambil. Oleh tukang parkir diserahkan pada anggota Polsek Semarang Utara.
Tukang parkir tersebut mengaku jika dirinya mendengar kabar kehilangan motor di Kota Lama Semarang dari seorang satpam yang bekerja di area tersebut.
Karena mengetahui ada sebuah motor yang terparkir selama dua hari tanpa pemilik. Kemudian tukang parkir tersebut melapor pada petugas.
Warganet memberikan berbagai respon di kolom komentar pada video unggahan tersebut, warganet merasa heran dengan kejadian langka yang terjadi di Kota Lama Semarang tersebut.
“Pengen ketawa takut dosa,” tulis akun Instagram @reniaaanggra.
Selain itu juga ada warganet yang memuji kesigapan petugas Polsek Semarang Utara dalam menangani laporan dari warga.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Heboh! Video Anak Perempuan Diinjak dan Disulut Rokok Ternyata Begini Aslinya

Heboh! Video Anak Perempuan Diinjak dan Disulut Rokok Ternyata Begini Aslinya

Selasa, 30 Mei 2023 18:18 WIB
Layanan Polresta Malang Kota Juni 2023 Libur 4 Hari, Begini Nasib Warga yang ...

Layanan Polresta Malang Kota Juni 2023 Libur 4 Hari, Begini Nasib Warga yang ...

Selasa, 30 Mei 2023 18:06 WIB
Kasus Penipuan Tiket Konser Coldplay Terbongkar di Malang, Modus Pelaku Ternyata Begini

Kasus Penipuan Tiket Konser Coldplay Terbongkar di Malang, Modus Pelaku Ternyata Begini

Selasa, 30 Mei 2023 17:02 WIB
Ramalan Shio Rabu 31 Mei 2023 Penting: Monyet Sukses dalam Urusan Profesional, Ayam ...

Ramalan Shio Rabu 31 Mei 2023 Penting: Monyet Sukses dalam Urusan Profesional, Ayam ...

Selasa, 30 Mei 2023 16:03 WIB
Ramalan Shio Rabu 31 Mei 2023 Lengkap: Karir dan Hubungan Kelinci Maupun Ular ...

Ramalan Shio Rabu 31 Mei 2023 Lengkap: Karir dan Hubungan Kelinci Maupun Ular ...

Selasa, 30 Mei 2023 15:31 WIB
Inilah Sosok Mbah Harun, Jemaah Haji Tertua 2023 yang Usianya 119 Tahun

Inilah Sosok Mbah Harun, Jemaah Haji Tertua 2023 yang Usianya 119 Tahun

Selasa, 30 Mei 2023 15:10 WIB
Ramalan Zodiak Rabu 31 Mei 2023 Penting untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, ...

Ramalan Zodiak Rabu 31 Mei 2023 Penting untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, ...

Selasa, 30 Mei 2023 15:04 WIB
Meresahkan! Eksibisionis Angkot Jurusan Serpong Tangerang, Sejumlah Pelajar Jadi Korban

Meresahkan! Eksibisionis Angkot Jurusan Serpong Tangerang, Sejumlah Pelajar Jadi Korban

Selasa, 30 Mei 2023 14:29 WIB
Kasus Produksi Obat Ilegal di Bantul, Kejari Serahkan Uang Milyaran ke Negara

Kasus Produksi Obat Ilegal di Bantul, Kejari Serahkan Uang Milyaran ke Negara

Selasa, 30 Mei 2023 14:03 WIB
Heboh Video Warga Bengkalis Bongkar Daging Kerbau Ilegal dari India, Untuk Apa?

Heboh Video Warga Bengkalis Bongkar Daging Kerbau Ilegal dari India, Untuk Apa?

Selasa, 30 Mei 2023 13:23 WIB