Berita , Headline

Mixue Dilarang Pasang Logo Halal, Kemenag: Belum Punya Sertifikat

profile picture Sri Nuraeni
Sri Nuraeni
Mixue Dilarang Pasang Logo Halal, Kemenag: Belum Punya Sertifikat
Mixue Dilarang Pasang Logo Halal, Kemenag: Belum Punya Sertifikat
HARIANE - Punya gerai hampir di seluruh kota besar, Mixue dilarang pasang logo halal dan label halal oleh Kemenag.
Mixue dilarang pasang logo halal diingatkan oleh Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) Kementerian Agama M. Aqil Irham karena belum memiliki sertifikat.
Mengutip dari laman Kemenag, Aqil menyampaikan logo dan label Halal Indonesia hanya boleh dipasang pada produk yang memiliki sertifikat halal. Oleh karena itu Mixue dilarang pasang logo halal karena masih dalam proses. 
BACA JUGA :
5 Fakta Unik Mixue yang Jarang Diketahui, Trending Sebagai Penginvasi Ruko Kosong
Aqil mengingatkan Mixue dilarang pasang logo halal karena adanya pengaduan bahwa gerai Mixue memasang logo halal di Indonesia. Pengaduan tersebut dilaporkan oleh akun @aishamaharani bahwa gerai Mixue di Kartika Grand Bistro, Museum Mandala Bhakti Semarang memasang logo halal.
"Logo dan label halal baru bisa dipasang jika suatu produk sudah bersertifikat halal. Saat ini, Mixue belum punya sertifikat halal, jadi jangan pasang logo Halal Indonesia di gerainya," kata Aqil Irham dalam keterangan tertulis Senin, 02 Januari 2023.
mixue dilarang pasang logo halal
Mixue sedang dalam proses sertifikasi halal. (Instagram/mixueindonesia)
Sempat trending di Twitter karena disebut sebagai pencatat ruko kosong, Mixue diketahui belum memiliki sertifikat halal. 
Menurut data berdasarkan data Sistem Informasi Halal (SiHalal), Mixue mengajukan pendaftaran sertifikasi halal pada 13 November 2022. Untuk mendapatkan sertifikat halal harus melalui proses-prosesnya terlebih dahulu.
Menurut laman SiHalal, sertifikat halal resmi dikeluarkan oleh BPJPH (Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal). 
Alur pengajuan permohonan sertifikasi halal yaitu pelaku usaha mendaftar dan mengajukan permohonan sertifikasi halal. Kemudian BPJPH memeriksa kelengkapan dokumen dan menertibkan STTD. 
Tahap selanjutnya Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) akan memeriksa atau melakukan pengujian kehalalan produk. Setelah diuji, penetapan kehalalan produk disahkan melalui fatwa halal. Terakhir BPJPH akan menerbitkan sertifikat halal.
Dalam hal ini Aqil menyebut Mixue sudah masuk tahapan pengujian oleh LPH. 
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemkab Gunungkidul Gandeng PT Marine Cuise Sediakan Lapangan Kerja

Pemkab Gunungkidul Gandeng PT Marine Cuise Sediakan Lapangan Kerja

Kamis, 18 April 2024 12:55 WIB
Polisi Ungkap Identitas Mayat Pria Yang Ditemukan di Sungai Opak Bantul

Polisi Ungkap Identitas Mayat Pria Yang Ditemukan di Sungai Opak Bantul

Kamis, 18 April 2024 10:51 WIB
Berapa Harga Emas Antam Hari ini Kamis 18 April 2024? Cek Rincian Lengkapnya ...

Berapa Harga Emas Antam Hari ini Kamis 18 April 2024? Cek Rincian Lengkapnya ...

Kamis, 18 April 2024 09:59 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 18 April 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 18 April 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 18 April 2024 09:42 WIB
Siap-siap War! Simak Jadwal Penjualan Tiket Konser Sheila On 7 2024 di 5 ...

Siap-siap War! Simak Jadwal Penjualan Tiket Konser Sheila On 7 2024 di 5 ...

Kamis, 18 April 2024 09:32 WIB
Viral, Detik-detik Bus Terbakar di Gamping Sleman Hari ini

Viral, Detik-detik Bus Terbakar di Gamping Sleman Hari ini

Kamis, 18 April 2024 08:35 WIB
Ramalan Zodiak Jumat 19 April 2024 Lengkap, Aries Beruntung Soal Karier, Virgo Bisa ...

Ramalan Zodiak Jumat 19 April 2024 Lengkap, Aries Beruntung Soal Karier, Virgo Bisa ...

Kamis, 18 April 2024 07:50 WIB
Prediksi Pertandingan Indonesia U23 vs Australia U23, Justin Hubner Diprediksi Tampil Bersama Garuda ...

Prediksi Pertandingan Indonesia U23 vs Australia U23, Justin Hubner Diprediksi Tampil Bersama Garuda ...

Kamis, 18 April 2024 07:22 WIB
Hasil Pertandingan Bayern Munchen vs Arsenal, Semua Perwakilan Inggris Kandas Tak Tersisa

Hasil Pertandingan Bayern Munchen vs Arsenal, Semua Perwakilan Inggris Kandas Tak Tersisa

Kamis, 18 April 2024 06:27 WIB
Hasil Pertandingan Manchester City vs Real Madrid, Drama Adu Penalti Kandaskan The Citizen

Hasil Pertandingan Manchester City vs Real Madrid, Drama Adu Penalti Kandaskan The Citizen

Kamis, 18 April 2024 05:44 WIB