Gaya Hidup, Hobi

Kejutkan Penggemar, Pemain Drama Twenty Five Twenty One Rilis Teaser OST Bersama

profile picture Ichsan Muttaqin
Ichsan Muttaqin
Kejutkan Penggemar, Pemain Drama Twenty Five Twenty One Rilis Teaser OST Bersama
Kejutkan Penggemar, Pemain Drama Twenty Five Twenty One Rilis Teaser OST Bersama
HARIANE - Pemain drama Twenty Five Twenty One yaitu Nam Joo Hyuk, Kim Tae Ri, Bona (WJSN), Choi Hyun Wook, dan Lee Joo Myung dikabarkan akan segera rilis original soundtrack (OST) untuk drama Korea mereka.
Kelima pemain drama Twenty Five Twenty One tersebut telah merilis teaser untuk lagu yang nantinya akan dirilis menjadi OST Part 7 berjudul "With".
Para pemain drama Twenty Five Twenty One terlihat sedang merekam lagu bersama di ruang rekaman pada video yang diunggah oleh akun Youtube resmi tvN drama.
Dalam teaser tersebut para pemain drama Twenty Five Twenty One mempersembahkan suara merdu mereka dengan suasana yang menyenangkan.
Para pemain terlihat senang dan antusias saat proses merekam lagu berlangsung. Hal ini menjadi momen yang sangat disukai oleh para penggemar drama Korea ini.
BACA JUGA : Baru Tayang, Seperti ini Sinopsis Drama Korea: Crazy Love 2022 yang Dibintangi oleh Krystal Jung
Menurut Studio Maum C, studio yang bertanggung jawab atas perekaman lagu, OST Part 7 ini akan dirilis dalam bentuk musik pada hari Minggu 13 Maret 2022.
Sedangkan untuk MV sendiri akan dirilis pada hari Senin 14 Maret 2022 keesokan harinya di akun Youtube tvN drama.
Lagu ini diklaim sebagai lagu yang mengharukan dan menghangatkan hati para pendengarnya oleh Studio Maum C.
Pihak studio juga berharap penonton dan penggemar dapat menantikan lagu yang dinyanyikan oleh para pemainnya ini.
Lagu ini dinyanyikan oleh para pemain drama Twenty Five Twenty One, Nam Joo Hyuk yang berperan sebagai Baek Yi Jin, Kim Tae Ri sebagai Na Hee Do, Bona sebagai Ko Yu Rim, Choi Hyun Wook sebagai Moon Ji Woong, dan Lee Joo Myung sebagai Ji Seung Wan.
Drama Twenty Five Twenty One merupakan drama Korea yang berlatar pada tahun 1998. Menceritakan tentang dampak kondisi ekonomi di Korea Selatan di tahun tersebut lewat sudut pandang anak muda dan para pelajar.

Peran para pemain Drama Twenty Five Twenty One

Drama ini menceritakan tentang kisah atlet anggar dan seorang reporter yang berusaha untuk menggapai mimpinya masing-masing.
Na Hee Do, yang diperankan oleh Kim Tae Ri, merupakan seorang atlet anggar yang terancam kehilangan impiannya karena tim anggar sekolahnya dibubarkan akibat krisis finansial yang melanda Korea Selatan.
Namun, setelah semua kesulitan yang dilewatinya, akhirnya Na Hee Do berhasil menjadi salah satu anggota tim nasional anggar.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Polisi Sita Ratusan Botol Miras Jenis AL, Penjual Simpan Miras di Dalam Lemari

Polisi Sita Ratusan Botol Miras Jenis AL, Penjual Simpan Miras di Dalam Lemari

Senin, 27 Maret 2023 20:02 WIB
Hari ke Empat Ramadhan 2023, Harga Kebutuhan Pokok di Bantul Cenderung Stabil

Hari ke Empat Ramadhan 2023, Harga Kebutuhan Pokok di Bantul Cenderung Stabil

Senin, 27 Maret 2023 17:34 WIB
Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023 Ditolak di Indonesia, Status Tuan Rumah ...

Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023 Ditolak di Indonesia, Status Tuan Rumah ...

Senin, 27 Maret 2023 16:52 WIB
Antonio Conte Dipecat Tottenham Hotspur, Berikut 6 Pelatih Top yang Tak Mampu Bawa ...

Antonio Conte Dipecat Tottenham Hotspur, Berikut 6 Pelatih Top yang Tak Mampu Bawa ...

Senin, 27 Maret 2023 15:00 WIB
Apakah Ciuman Membatalkan Puasa? Pasutri Muda Wajib Tahu

Apakah Ciuman Membatalkan Puasa? Pasutri Muda Wajib Tahu

Senin, 27 Maret 2023 14:27 WIB
4 Pencuri Onderdil Motor di Bantul Dibekuk, Gasak Bengkel Tetangga Untuk Foya-foya

4 Pencuri Onderdil Motor di Bantul Dibekuk, Gasak Bengkel Tetangga Untuk Foya-foya

Senin, 27 Maret 2023 13:27 WIB
Ramalan Zodiak Selasa 28 Maret 2023 Penting untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, ...

Ramalan Zodiak Selasa 28 Maret 2023 Penting untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, ...

Senin, 27 Maret 2023 12:59 WIB
Pelaku Klitih di Bumijo Jogja Didominasi Anak Dibawah Umur, Polisi : Mereka Perlu ...

Pelaku Klitih di Bumijo Jogja Didominasi Anak Dibawah Umur, Polisi : Mereka Perlu ...

Senin, 27 Maret 2023 12:35 WIB
15 Pelaku Klitih di Bumijo Jogja Diamankan, 9 Orang Masih Anak-anak

15 Pelaku Klitih di Bumijo Jogja Diamankan, 9 Orang Masih Anak-anak

Senin, 27 Maret 2023 12:32 WIB
6 Lokasi Parkir Bus Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Gibran akan Beri Sanksi ...

6 Lokasi Parkir Bus Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Gibran akan Beri Sanksi ...

Senin, 27 Maret 2023 11:46 WIB