Berita , D.I Yogyakarta

Temuan Mayat di Pantai Baron, Ini Hasil Identifikasi Kepolisian

profile picture Pandu S
Pandu S
Temuan Mayat di Pantai Baron, Ini Hasil Identifikasi Kepolisian
Petugas Mengidentifikasi Mayat Tanpa Identitas Di Pantai Baron. (Foto: Hariane/Pandu)

HARIANE - Masyarakat di Kabupaten Gunungkidul dihebohkan dengan penemuan mayat mengapung di perairan Pantai Baron, Kapanewon Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul pada Rabu, 9 Juli 2024. Mayat tersebut kemudian dievakuasi dan langsung dibawa ke RSUD Wonosari untuk dilakukan pemeriksaan medis.

Petugas dari Inafis Polres Gunungkidul kemudian membawa korban tersebut ke Rumah Sakit Bhayangkara, Kabupaten Sleman, untuk dilakukan identifikasi forensik.

Kapolsek Tanjungsari, AKP Agus Fitriyana mengatakan bahwa, berdasarkan hasil pemeriksaan, korban diperkirakan seorang anak-anak yang berusia 5-7 tahun. Penyebab kematian diduga karena saluran pernapasan kemasukan air.

"Matinya akibat masuknya air dalam saluran pernapasan, sehingga menyebabkan mati lemas," kata Agus saat dihubungi melalui telepon, Rabu, 10 Juli 2024.

Dalam tubuh korban, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan fisik. Pada bagian dalam tubuh korban juga ditemukan pasir halus.

"Ditemukan pasir halus pada bagian dalam batang tenggorokan, kedua percabangan utama batang tenggorok, bagian atas paru kanan, kerongkongan, dan lambung," jelasnya.

Lebih lanjut, Agus mengatakan bahwa pihak kepolisian saat ini juga sudah mengambil sampel DNA dari korban. Hal itu dilakukan untuk digunakan sebagai pembanding, apabila sudah ditemukan.

"Diambil sampel DNA-nya. Suatu saat kalau ada pembanding, ada kepastian (identitas)," tambahnya.

Saat ditemukan, korban ketika itu menggunakan celana dalam berwarna putih dan kaos sport putih. Diperkirakan, korban meninggan maksimal 14 hari sebelum diperiksa kemarin.

"Perkiraan saat kematian lebih dari antara satu sampai empat belas hari sebelum pemeriksaan," ujarnya.

Terkait dengan identitas korban, hingga saat ini masih belum diketahui. Saat ini korban masih berada di RS Bhayangkara.

Diberitakan sebelumnya, mayat tanpa identitas ditemukan di kawasan perairan Pantai Baron, Kapanewon Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul pada Selasa, 9 Juli 2024, sekitar pukul 10.00 WIB. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025
Tertunduk Lesu, Begini Pengakuan Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang

Tertunduk Lesu, Begini Pengakuan Pelaku Pelecehan di Stasiun Tanah Abang

Kamis, 17 April 2025
Sebulan Buron, Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Berhasil Ditangkap

Sebulan Buron, Pelaku Penyerangan di Pom Jalan Parangtritis Berhasil Ditangkap

Kamis, 17 April 2025
Pria Asal Palembang Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Pantai Gunungkidul

Pria Asal Palembang Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Pantai Gunungkidul

Kamis, 17 April 2025
Kebakaran Rumah di Jalan Kedung Rukem Surabaya Tewaskan Ayah dan Anak

Kebakaran Rumah di Jalan Kedung Rukem Surabaya Tewaskan Ayah dan Anak

Kamis, 17 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 17 April 2025 Makin Mahal, Cek Disini ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 17 April 2025 Makin Mahal, Cek Disini ...

Kamis, 17 April 2025