Berita , D.I Yogyakarta

Viral Kabar Lapas Kelas IIA Jogja Jadi Tempat Pacaran, Polresta Yogyakarta Lakukan Pengamanan

profile picture Elmita Amalya
Elmita Amalya
Lapas Kelas IIA Jogja jadi tempat pacaran
Polisi lakukan pengamanan usai Lapas Kelas IIA Jogja jadi tempat pacaran. (Foto: Instagram/polresjogja)

HARIANE - Kabar soal Lapas Kelas II A Jogja jadi tempat pacaran pasangan muda-mudi beredar di media sosial beberapa waktu lalu. 

Berdasarkan informasi, lapas jadi tempat pacaran tersebut tidak sekali dua kali terjadi, tetapi dikatakan sudah sangat sering. Bahkan banyak dari pasangan muda mudi tersebut yang dianggap tidak sopan. 

Pasalnya, kegiatan pacaran di lapas Jogja tersebut melibatkan tindakan-tindakan yang dianggap kurang pantas.

Usai beredar kabar itu, pihak Satuan Samapta Polresta Yogyakarta menindaklanjuti perihal persoalan tersebut.

Tanggapan Polresta Yogyakarta Soal Viral Kabar Lapas Kelas II A Jogja Jadi Tempat Pacaran

Seperti dilansir dari unggahan Instagram @merapi_uncover, diunggah foto yang memperlihatkan sepasang kekasih sedang duduk di atas bangku yang disebutkan berlokasi di depan Kantor Lapas Lapas Kelas II A Jogja.

Pihak laki-laki nampak menggunakan jaket salah satu perusahaan ojek online.

Dalam keterangan unggahan disebutkan bahwa pengirim gambar tersebut merupakan salah satu pekerja di Kantor Lapas Lapas Kelas II A Jogja (Lapas Wirogunan). Dirinya mengaku sering menemui pasangan muda-mudi berpacaran di depan kantornya.

Pengirim menyebut selama ini dirinya banyak menjumpai pasangan yang pacaran di lapas Jogja tersebut menunjukkan perilaku yang tak pantas. Pasnagan muda mudi itu memperlihakan perilaku seksual semacam berciuman dan berpelukan.

Kebanyakan dari pasangan tersebut nampak masih seperti bocil (bocah kecil). Ada pula yang merupakan driver ojek online yang masih muda.

Pengunggah juga menyebutkan kegiatan itu juga terjadi pada bulan puasa ketika waktu ngabuburit (menunggu waktu berbuka).

Mengaku risih dengan perilaku tersebut, si pengunggah sudah sering mengingatkan para muda mudi yang pacaran di depan kantornya.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Kunjungan ke Jogja, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Pasar Terban

Jumat, 28 Maret 2025
Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Selalu Lebih Awal, Berikut Jadwal Idul Fitri Jemaah Aolia Tahun Ini

Jumat, 28 Maret 2025
Aksi Pencurian Beras Zakat Fitrah di Gunungkidul Terekam CCTV, Pelaku Merupakan Warga Setempat

Aksi Pencurian Beras Zakat Fitrah di Gunungkidul Terekam CCTV, Pelaku Merupakan Warga Setempat

Jumat, 28 Maret 2025
Dishub Gunungkidul Gelar Ramp Check Angkutan Umum untuk Lebaran, Ini Hasilnya

Dishub Gunungkidul Gelar Ramp Check Angkutan Umum untuk Lebaran, Ini Hasilnya

Jumat, 28 Maret 2025
Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Layanan Publik di Sleman Tidak Libur Selama Lebaran, Disdukcapil Buka Pelayanan Terbatas

Kamis, 27 Maret 2025
Ratusan Tenaga Kebersihan Disiapkan, Layanan Penyapuan dan Pengangkutan Sampah di Jogja Tak Diliburkan ...

Ratusan Tenaga Kebersihan Disiapkan, Layanan Penyapuan dan Pengangkutan Sampah di Jogja Tak Diliburkan ...

Kamis, 27 Maret 2025
KAI Daop 6 Yogyakarta Siagakan Pos Kesehatan di 3 Stasiun

KAI Daop 6 Yogyakarta Siagakan Pos Kesehatan di 3 Stasiun

Kamis, 27 Maret 2025
Catet! Ini Jalur Alternatif di Bantul Selama Libur Lebaran 2025 untuk Hindari Macet

Catet! Ini Jalur Alternatif di Bantul Selama Libur Lebaran 2025 untuk Hindari Macet

Kamis, 27 Maret 2025
Dinkes Bantul Pastikan Masyarakat Tetap Bisa Akses Layanan Puskesmas Selama Libur Lebaran

Dinkes Bantul Pastikan Masyarakat Tetap Bisa Akses Layanan Puskesmas Selama Libur Lebaran

Kamis, 27 Maret 2025
Pasar Argosari Gunungkidul Sepi Jelang Lebaran, Ini Penjelasan Dinas Perdagangan

Pasar Argosari Gunungkidul Sepi Jelang Lebaran, Ini Penjelasan Dinas Perdagangan

Kamis, 27 Maret 2025