Berita , D.I Yogyakarta

Ibu Rumah Tangga Diduga Melakukan Bunuh Diri di Mlati Sleman, Tetangga: Mungkin Karena Terlilit Hutang

profile picture Nahikabillah Rabba
Nahikabillah Rabba
Ibu Rumah Tangga Diduga Melakukan Bunuh Diri di Mlati Sleman, Karena Terlilit Hutang
Yartana, Dukuh Padukuhan Pundong II saat memberikan keterangan tentang peristiwa bunuh diri yang terjadi di Padukuhanya (Foto Hariane /Nahikabillah Rabba)

HARIANE - Seorang warga berinisial SM, ditemukan meninggal dunia di gudang rumahnya di Padukuhan Pundong II, Tirtoadi, Mlati, Kabupaten Sleman pada Rabu, 12 Juli 2023.

Dukuh Pundong II, Yartana mengatakan, jasad korban yang merupakan seorang ibu rumah tangga tersebut pertama kali ditemukan oleh suaminya di gudang rumah pada pukul 16.00 WIB dalam posisi terduduk dengan tali tambang terikat. 

"Suaminya pulang kerja. Terus dia ke gudang dan tahu  istrinya kok dalam keadaan terduduk dengan tali terikat," ujar Yartana kepada Hariane di kediamannya, Pundong II, Tirtoadi, Mlati, Kabupaten Sleman, Kamis, 13 Juli 2023.

Saksi lantas mengambil pisau untuk melepaskan tali yang mengikat di leher korban. 

Keluarga lantas meminta tolong kepada Dukuh dan warga sekitar untuk turut membantu. 

Yartana yang tiba di lokasi bersama dengan warga sekitar  lantas mengecek tubuh SM. 

"Tak cek nadi di tangan dan juga matanya ternyata sudah tiada, lantas saya menghubungi warga yang ahli kesehatan juga untuk mengecek," ujar Yartaana

Yartana lantas menghubungi Babinkamtibmas setempat untuk investigasi lebih lanjut. 

Korban diketahui tidak memiliki masalah apapun dengan keluarga maupun warga sekitar. 

Dugaan sementara, menurut Yartana, korban rela mengakhiri hidupnya karena sedang terlilit hutang. 

Dugaan tersebut diperoleh dari isi chat Wa korban dengan salah atau temanya. Akan tetapi perkara tersebut masih dalam penelusuran lebih lanjut.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Cetak Generasi Inovatif, Sekolah Vokasi UGM Gelar Inovokasia 2024

Senin, 20 Mei 2024 16:56 WIB
Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Pilkada 2024 Gunungkidul, Golkar dan PKB Dipastikan Berkoalisi

Senin, 20 Mei 2024 16:49 WIB
Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Soal Kasus Korupsi Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo, Pemkab Bantul Pertimbangkan Pemberian Bantuan ...

Senin, 20 Mei 2024 16:14 WIB
Perkuat Koalisi Pilkada 2024, Sunaryanta Daftarkan Diri ke PKB

Perkuat Koalisi Pilkada 2024, Sunaryanta Daftarkan Diri ke PKB

Senin, 20 Mei 2024 15:39 WIB
Jadwal SIM Keliling Tegal Mei 2024, Tersedia di 6 Lokasi

Jadwal SIM Keliling Tegal Mei 2024, Tersedia di 6 Lokasi

Senin, 20 Mei 2024 15:38 WIB
Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo Terlibat Kasus Korupsi, Lurah Bakal Tunjuk Pj

Oknum Perangkat Kalurahan Muntuk Dlingo Terlibat Kasus Korupsi, Lurah Bakal Tunjuk Pj

Senin, 20 Mei 2024 15:37 WIB
Presiden Iran Ebrahim Raisi Meninggal dalam Kecelakaan Helikopter, Pencarian Terhalang Kabut Tebal

Presiden Iran Ebrahim Raisi Meninggal dalam Kecelakaan Helikopter, Pencarian Terhalang Kabut Tebal

Senin, 20 Mei 2024 14:15 WIB
Lestarikan Seni Tradisional, Pemkab Sleman Gelar Festival Dalang Anak dan Remaja

Lestarikan Seni Tradisional, Pemkab Sleman Gelar Festival Dalang Anak dan Remaja

Senin, 20 Mei 2024 13:54 WIB
Dikabarkan Maju Bacabup Pilkada Sleman, Siapa Sosok Gus Nahdhy?

Dikabarkan Maju Bacabup Pilkada Sleman, Siapa Sosok Gus Nahdhy?

Senin, 20 Mei 2024 12:20 WIB
Jokowi Buka World Water Forum ke-10 di Bali, Kenalkan Prabowo ke Para Delegasi

Jokowi Buka World Water Forum ke-10 di Bali, Kenalkan Prabowo ke Para Delegasi

Senin, 20 Mei 2024 10:34 WIB