Berita , D.I Yogyakarta

Puncak Musim Kemarau di Bantul Diprediksi Agustus, BPBD Waspadai Ancaman Kekeringan

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
puncak musim kemarau di Bantul
BMKG prediksi puncak musim kemarau di Bantul tahun 2023 terjadi di bulan Agustus. (Ilustrasi: Pixabay/josealbafotos)

HARIANE – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) DIY memprediksi puncak musim kemarau di Bantul tahun 2023 ini terjadi pada Agustus.

Namun, sebagian kecil wilayah Bantul di bagian barat akan berlangsung puncak musim kemarau di bulan Juli 2023.

Diperkirakan pula puncak musim kemarau di Bantul tahun 2023 ini berkisar selama 5-6 bulan dimana berlangsung lebih lama dibandingkan tahun sebelumnya.

Puncak Musim Kemarau di Bantul, Pasokan Air Bersih Disiapkan

Kepala Pelaksana BPBD Bantul Agus Yuli Herwanta menyampaikan, untuk mengantisipasi terjadinya bencana kekeringan di Bantul karena musim kemarau, pihaknya telah mempersiapkan pasokan air bersih.

“Memang disebutkan BMKG pada Mei dasarian II harus mempersiapkan apa yang menjadi potensi munculnya kemarau, dari kami persiapannya dropping air bersih,” kata dia.

Disebutkan olehnya, untuk kebutuhan pasokan air bersih umumnya menyesuaikan dengan panjang masa kemarau.

Adapun nominal dropping air bersih yang dipersiapkan sama dengan tahun sebelumnya yakni sejumlah Rp22 juta.

“Menyiapkan segitu dengan potensi kekeringan seperti kemarin tidak kita gunakan artinya cukup dan sisa,” ujarnya.

Dari pengamatan di tahun-tahun sebelumnya, wilayah yang mengalami kekeringan di Bantul karena musim kemarau ada di Kapanewon Pajangan, Dlingo, Pandak, Pundong, Piyungan, dan Imogiri.

Namun untuk beberapa titik yang biasanya mendominasi kebutuhan air bersih seperti wilayah Imogiri kini nihil permintaan air bersih ke BPBD Bantul lantaran sudah dilakukan pengeboran sumur.

Karena diperkirakan musim kemarau 2023 lebih kering dibandingkan tahun sebelumnya, BMKG sendiri menghimbau pemerintah daerah dan masyarakat luas untuk lebih siap dan melakukan langkah antisipatif.

Ads Banner

BERITA TERKINI

UNY Akan Kembangkan Kalurahan Guwosari Usai Gelar Bakti Sosial Dies Natalis ke-60

UNY Akan Kembangkan Kalurahan Guwosari Usai Gelar Bakti Sosial Dies Natalis ke-60

Senin, 29 April 2024 01:56 WIB
Gelar Razia Kos Mesum di Jepara, Polisi Amankan 6 Orang

Gelar Razia Kos Mesum di Jepara, Polisi Amankan 6 Orang

Senin, 29 April 2024 01:44 WIB
Ramalan Zodiak Senin 29 April 2024 Lengkap, Aries Merasa Nyaman dengan Orang yang ...

Ramalan Zodiak Senin 29 April 2024 Lengkap, Aries Merasa Nyaman dengan Orang yang ...

Minggu, 28 April 2024 21:39 WIB
Keluarga Tolak Otopsi, Jasad Polisi Manado Bunuh Diri di Mampang Jaksel Diterbangkan ke ...

Keluarga Tolak Otopsi, Jasad Polisi Manado Bunuh Diri di Mampang Jaksel Diterbangkan ke ...

Minggu, 28 April 2024 21:03 WIB
Semakin Kokoh di Puncak Klasemen, Laga BTR vs AE MPL ID S13 Disapu ...

Semakin Kokoh di Puncak Klasemen, Laga BTR vs AE MPL ID S13 Disapu ...

Minggu, 28 April 2024 20:15 WIB
Hasil Pertandingan BTR vs AE MPL ID S13, Tim Robot Curi Poin Perdana ...

Hasil Pertandingan BTR vs AE MPL ID S13, Tim Robot Curi Poin Perdana ...

Minggu, 28 April 2024 20:11 WIB
Usaha Nicholas Saputra dan Putri Marino Sembuh dari Kehilangan di Film The Architecture ...

Usaha Nicholas Saputra dan Putri Marino Sembuh dari Kehilangan di Film The Architecture ...

Minggu, 28 April 2024 19:40 WIB
Jadwal SIM Keliling Kota Bandung Mei 2024, Cek Lokasi Minggu Ini

Jadwal SIM Keliling Kota Bandung Mei 2024, Cek Lokasi Minggu Ini

Minggu, 28 April 2024 18:36 WIB
Digelar di Gelanggang Sultan Agung Bantul, 198 Kuda Adu Cepat di Kejurnas Piala ...

Digelar di Gelanggang Sultan Agung Bantul, 198 Kuda Adu Cepat di Kejurnas Piala ...

Minggu, 28 April 2024 18:35 WIB
Kemenangan ONIC vs Dewa United Esports Bawa Sang Juara Bertahan Naik ke Posisi ...

Kemenangan ONIC vs Dewa United Esports Bawa Sang Juara Bertahan Naik ke Posisi ...

Minggu, 28 April 2024 17:34 WIB