Berita , Gaya Hidup
Event Independent Cinema 2023 Resmi Digelar, Berikut 12 Film Jepang yang Bisa Dinonton Gratis Secara Online Hingga Akhir Oktober
Perlu diketahui, film berjudul An Artisan’s Legacy, Tsunekazu Nishioka dan juga BON-UTA, A Song from Home dapat ditonton untuk semua umur.
Sedangkan film Follow The Light, LONELY GLORY, Hey! Our dear Don-chan, dan Techno Brothers dapat ditonton oleh orang yang berusia 13 tahun ke atas.
Selajutnya, film A Muse Never Drowns, A Girl in My Room, TENZO, dan Bachiranun diperuntukkan bagi yang berusia 17 tahun ke atas.
Berikutnya film And Your Bird Can Sing boleh ditonton oleh yang sudah berusia 21 tahun ke atas.
Terakhir, film Hanagatami juga hanya boleh disaksikan oleh yang berusia 21 tahun ke atas karena mengandung adegan yang bisa mengganggu kenyamanan.
Cara Nonton Film Jepang Gratis dan Legal pada Event Independent Cinema 2023
Dihimpun dari akun Instagram resmi Japan Foundation Jakarta, berikut cara menonton 12 film independen Jepang yang judulnya sudah disebutkan sebelumnya secara legal dan gratis.
1. Buka tautan https://jff.jpf.go.jp/watch/ic2023/.
2. Scroll layar ke bawah sampai terlihat penjelasan berbagai film.