Berita , D.I Yogyakarta

HUT 51 PDIP, Ketua DPC Bantul Joko Purnomo: Momentum Menangkan Pilpres

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
HUT 51 PDIP, Ketua DPC Bantul Joko Purnomo: Momentum Menangkan Pilpres
Puluhan kader PDIP Bantul saat menerima arahan Ketua Umum partai Megawati Soekarnoputri melalui Zoom. Foto/Yohanes Angga.

HARIANE- DPC PDIP menggelar perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-51, Rabu, 10, Januari, 2024. Acara digelar di Kantor DPC, Jalan Pramuka No. 31, Trirenggo, Bantul.

Dengan mengusung tema "Satyam Eva Jayate" atau kebenaran pasti menang, perayaan HUT PDIP kali ini digelar secara sederhana. Acara ini hanya dihadiri oleh pengurus partai dan kader serta simpatisan. 

Ketua DPC PDIP Bantul, Joko Purnomo mengatakan, acara ini menjadi bagian penting dalam penguatan konsolidasi partai untuk bergerak memenangkan pileg dan pilpres mendatang.

"Kita juga mendengarkan arahan dari Ibu Megawati, dan yang harus segera kita tindaklanjuti adalah kerja keras turun ke bawah, sapa masyarakat, bantu masyarakat dan menjadikan PDIP sebagai jembatan emas untuk membantu kesulitan masyarakat," ujarnya. 

Dengan demikian, lanjut Joko, pemaknaan HUT kali ini menjadi bukti nyata perjuangan partai. Hal ini juga membuktikan bahwa PDIP sebagai platform yang betul-betul berguna bagi masyarakat.

Tak hanya itu, Joko menyatakan bahwa acara ini sekaligus menjadi momentum bagi pengurus partai dan kader-kader militan untuk memenangkan pilpres kali ini. Oleh sebab itu, pihaknya meminta kepada seluruh kader untuk betul-betul memperjuangkan kemenangan satu putaran bagi capres-cawapres Ganjar-Mahfud.

"Kita akan terus berjuang untuk memenangkan Mas Ganjar dan pak Mahfud di pilpres mendatang. Kita akan berusaha memberikan kepercayaan kepada masyarakat agar memilih Mas Ganjar dan pak Mahfud," pungkasnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 30 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Rabu 30 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Rabu, 30 April 2025
Innalillahi, Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Kamar Kost

Innalillahi, Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Kamar Kost

Rabu, 30 April 2025
Wow, Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 30 April 2025 Naik Lagi

Wow, Harga Emas Perhiasan Hari ini Rabu 30 April 2025 Naik Lagi

Rabu, 30 April 2025
Kulon Progo Sabet Banyak Penghargaan di TOP BUMD Award 2025

Kulon Progo Sabet Banyak Penghargaan di TOP BUMD Award 2025

Selasa, 29 April 2025
Nilai IPM di Gunungkidul Masih Belum Penuhi Target, Ini Langkah DPRD

Nilai IPM di Gunungkidul Masih Belum Penuhi Target, Ini Langkah DPRD

Selasa, 29 April 2025
Ini Jadwal Pemberangkatan Calon Jamaah Haji Asal Gunungkidul

Ini Jadwal Pemberangkatan Calon Jamaah Haji Asal Gunungkidul

Selasa, 29 April 2025
BPN Bantul Bakal Panggil PPAT dan Blokir Sertifikat Tanah di Kasus Mbah Tupon

BPN Bantul Bakal Panggil PPAT dan Blokir Sertifikat Tanah di Kasus Mbah Tupon

Selasa, 29 April 2025
Bupati Bantul Abdul Halim Muslih: Pemkab All Out Bela Mbah Tupon

Bupati Bantul Abdul Halim Muslih: Pemkab All Out Bela Mbah Tupon

Selasa, 29 April 2025
Tiga Kambing Milik Warga Gunungkidul Mati Mengenaskan, Diduga Dimangsa Hewan Buas

Tiga Kambing Milik Warga Gunungkidul Mati Mengenaskan, Diduga Dimangsa Hewan Buas

Selasa, 29 April 2025
JPW Desak Polda DIY Segera Usut Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon

JPW Desak Polda DIY Segera Usut Kasus Mafia Tanah Mbah Tupon

Selasa, 29 April 2025