Berita , Olahraga

Jelang Laga Indonesia vs Thailand di AFF Womens Championship 2022, Timnas Putri Fokus Kembalikan Kondisi Terbaik Setibanya di Filipina

profile picture M Nazilul Mutaqin
M Nazilul Mutaqin
Jelang Laga Indonesia vs Thailand di AFF Womens Championship 2022, Timnas Putri Fokus Kembalikan Kondisi Terbaik Setibanya di Filipina
Jelang Laga Indonesia vs Thailand di AFF Womens Championship 2022, Timnas Putri Fokus Kembalikan Kondisi Terbaik Setibanya di Filipina
HARIANE - Jelang laga Indonesia vs Thailand di AFF Womens Championship 2022, timnas putri menggelar sesi latihan setibanya di Filipina, Selasa, 2 Juli 2022.
Latihan untuk mempersiapkan laga Indonesia vs Thailand di AFF Womens Championship 2022 tersebut digelar di Stadion Binan, yang juga jadi salah satu venue pagelaran terbesar di Asia Tenggara tersebut.
Dilansir dari laman resmi Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) menjelaskan bahwa latihan untuk persiapan laga Indonesia vs Thailand di AFF Womens Championship 2022 tersebut dimulai sejak pukul 16.00 waktu setempat kurang lebih selama 1,5 jam. 

Timnas Indonesia Gelar Latihan Perdana di Filipina untuk Persiapan Laga Indonesia vs Thailand di AFF Womens Championship 2022

Setelah mendarat di Bandara Internasional Ninoy Aquino, Filipina pada Selasa, 2 Juli 2022 dinihari. Skuad Garuda Pertiwi langsung bertolak ke hotel untuk menjalani proses swab antigen, sebagai syarat masuk ke Filipina.
BACA JUGA : Jadwal Timnas Indonesia di AFF Womens Championship 2022, Timnas Garuda akan Bertemu Thailand di Pertandingan Pembuka
"Perjalanan yang panjang dari Indonesia ke Filipina. Tidak begitu melelahkan, tetapi kami membutuhkan waktu sejak bertolak dari Jakarta sampai mendarat di sini dan menjalani proses imigrasi. Para pemain diberikan istirahat dulu, sebelum akhirnya kami akan melakukan latihan sore ini," ujar pelatih timnas putri Indonesia, Rudy Eka.
Setelah sarapan, skuad Garuda Pertiwi akan diberikan waktu istirahat hingga makan siang. Sebelumnya sore harinya menjalani latihan perdana menjelang laga Indonesia vs Thailand di AFF Womens Championship 2022.
"Hari ini kami langsung memberikan porsi latihan bagi para pemain, dimulai dengan recovery training terlebih dahulu karena perjalanan dari Indonesia sejak kemarin, dan utamanya mengembalikan kebugaran mereka," ujar asisten pelatih timnas putri Indonesia, Yopie Riwoe.
Yopie menambahkan bahwa materi lain yang diberikan setelah recovery training berkaitan dengan transisi dan juga penguatan game plan jelang laga Indonesia vs Thailand di AFF Womens Championship 2022.
Lebih jelasnya, latihan sore tersebut dimulai dengan jogging mengelilingi lapangan, koordinasi tiap individu, serta memantapkan komunikasi dan juga kekompakan tim dengan memainkan small side game.
"Banyak materi yang diberikan sebagai penguatan saja atas apa yang sudah kita dapatkan di Indonesia. ALhamdulillah hari ini adaptasi lapangan dan permainan berjalan dengan lancar," ungkap bek timnas Garuda pertiwi, Tia Darti.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Tabrak Truk dari Belakang, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Jumat, 22 November 2024 20:29 WIB
4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

4 SPBU Disegel Karena Pakai Alat Untuk Curangi Konsumen, Begini Kata Hiswana Migas ...

Jumat, 22 November 2024 20:05 WIB
Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Agung-Ambar Dapatkan Dukungan dari Keluarga Matahari 1912

Jumat, 22 November 2024 19:44 WIB
Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Bawaslu Sleman Minta KPU Antisipasi TPS Rawan

Jumat, 22 November 2024 18:49 WIB
Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Polres Bantul Buka Layanan Pembuatan SIM D, Khusus Untuk Difabel

Jumat, 22 November 2024 12:54 WIB
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 22 November 2024 10:04 WIB
WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

WOW! Harga Emas Antam Hari ini Jumat 22 November 2024 Naik Rp 22.000 ...

Jumat, 22 November 2024 09:33 WIB
Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jelang Hari Pencoblosan, Calon Bupati Gunungkidul Lari Sejauh 42 Kilometer

Jumat, 22 November 2024 09:05 WIB
Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Banyak Gen Z Terjerat Pinjol, Home Credit Literasikan Keuangan ke Mahasiswa UGM

Jumat, 22 November 2024 07:37 WIB
Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB