Berita , Jatim

Penemuan Jasad Lansia di Kamar Kos Surabaya, Sempat Ijin 3 Hari Sebelum Ditemukan Meninggal Dunia

profile picture Ima Rahma Mutia
Ima Rahma Mutia
penemuan jasad lansia di kamar kos Surabaya
Warga digegerkan dengan penemuan jasad lansia di kamar kos Surabaya pada 23 Mei 2023. (Instagram/call112surabaya)

HARIANE – Warga sekitar digegerkan dengan penemuan jasad lansia di kamar kos Surabaya pada Selasa, 23 Mei 2023.

Lansia berinisial S tersebut pertama kali ditemukan oleh salah satu rekan kerjanya sekitar pukul 18.25 WIB.

Awalnya, saksi mengira kalau S sekedar tak sadarkan diri. Karena panik, ia kemudian melaporkan kejadian tersebut ke RT.

Kronologi Penemuan Jasad Lansia di Kamar Kos Surabaya

penemuan jasad lansia di kamar kos Surabaya
Jasad lansia ditemukan dalam keadaan berbaring di dalam kamar kosnya. (Freepik/freepik)

Berdasarkan keterangan dari akun Instagram @call112surabaya, penemuan jasad lansia di kamar kos Surabaya berawal saat saksi hendak mengantarkan makanan kepada S.

Namun begitu sampai di kamar kos yang beralamat di Jalan Ploso Timur, Surabaya tersebut, saksi terkejut karena korban terlihat berbaring dan tak sadarkan diri.

Saksi kemudian meminta bantuan RT setempat untuk menghubungi pihak berwenang untuk mengecek keadaan korban.

Beberapa saat kemudian, tim inafis Satreskrim Polrestabes Surabaya pun datang dan melakukan pengecekan awal terhadap lansia yang berusia tujuh puluh tahun tersebut.

Dan berdasarkan pengecekan tersebut, S dinyatakan telah meninggal dunia. Selanjutnya tim gabungan dari Dinsos dan BPBD Surabaya mengevakuasi jasad lansia tersebut ke RSUD Dr Soetomo.

Belum diketahui apa penyebab S meninggal dunia. Namun menurut keterangan saksi, S memang sempat ijin tidak masuk kerja selama tiga hari kepada atasannya dengan alasan sakit.

Korban juga diduga tinggal sendiri di kamar kos tersebut, mengingat jasadnya baru ketahuan setelah rekan kerjanya datang untuk membawakan makanan.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Ramalan Zodiak Senin 20 Mei 2024 Lengkap untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, ...

Ramalan Zodiak Senin 20 Mei 2024 Lengkap untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, ...

Minggu, 19 Mei 2024 05:55 WIB
Keberadaan Kapal Hilang Kontak Masih Belum Ditemukan, Petugas Terus Mencari Hingga Malam Hari

Keberadaan Kapal Hilang Kontak Masih Belum Ditemukan, Petugas Terus Mencari Hingga Malam Hari

Minggu, 19 Mei 2024 00:00 WIB
Pilkada Gunungkidul, 12 Orang Berebut Tiket dari Partai Gerindra

Pilkada Gunungkidul, 12 Orang Berebut Tiket dari Partai Gerindra

Sabtu, 18 Mei 2024 23:24 WIB
BMKG Rilis Peringatan Banjir Rob di Pesisir Utara Jakarta 21-29 Mei 2024

BMKG Rilis Peringatan Banjir Rob di Pesisir Utara Jakarta 21-29 Mei 2024

Sabtu, 18 Mei 2024 22:13 WIB
Update Kasus Bullying Siswi SMP di Depok, Polisi Periksa 14 Saksi

Update Kasus Bullying Siswi SMP di Depok, Polisi Periksa 14 Saksi

Sabtu, 18 Mei 2024 21:27 WIB
Gereja Kristen Jawa Wonosari Gelar Kirab Pisungsung Undhuh-Undhuh, Wujud Toleransi Antar Umat Beragama

Gereja Kristen Jawa Wonosari Gelar Kirab Pisungsung Undhuh-Undhuh, Wujud Toleransi Antar Umat Beragama

Sabtu, 18 Mei 2024 18:29 WIB
Hamili Siswi SMP Hingga Aborsi, Seorang Ibu Laporkan Pacar Anaknya ke Polda DIY

Hamili Siswi SMP Hingga Aborsi, Seorang Ibu Laporkan Pacar Anaknya ke Polda DIY

Sabtu, 18 Mei 2024 15:38 WIB
Cemburu Istrinya Selingkuh, Seorang Pria Dilaporkan ke Polsek Cangkringan

Cemburu Istrinya Selingkuh, Seorang Pria Dilaporkan ke Polsek Cangkringan

Sabtu, 18 Mei 2024 15:36 WIB
Hotel di Tebing Tinggi Terbakar, Seorang Kakek 75 Tahun Terjebak

Hotel di Tebing Tinggi Terbakar, Seorang Kakek 75 Tahun Terjebak

Sabtu, 18 Mei 2024 15:35 WIB
Viral Video Bullying Siswi SMP di Depok, Korban Minta Tolong Tapi Ditertawakan

Viral Video Bullying Siswi SMP di Depok, Korban Minta Tolong Tapi Ditertawakan

Sabtu, 18 Mei 2024 15:33 WIB