Berita , Jabar

Putra Pejabat Kemendikbud Diduga Lakukan Kekerasan, Orang Tua Korban Tuntut Keadilan

profile picture Eni Damayanti
Eni Damayanti
Putra Pejabat Kemendikbud Diduga Lakukan Kekerasan
Putra pejabat Kemendikbud diduga lakukan kekerasan di lingkungan sekolah. (Ilustrasi: Pexels/karolina grabowska)

HARIANE – Putra Pejabat Kemendikbud diduga lakukan kekerasan pada teman sekolahnya di salah satu sekolah menengah atas negeri di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

Lantaran aksi tersebut, korban mendapatkan beberapa luka dan jahitan hingga membuat orang tua korban menuntut keadilan.

Pasalnya, orang tua korban merasa bahwa putrinya tidak mendapat perlindungan dari pihak sekolah justru diduga mendapat intimidasi dari pihak pelaku.

Alhasil kejadian ini diungkapkan pihak korban melalui media sosial dengan harapan bahwa lembaga-lembaga terkait dapat merespons kejadian yang menimpa putrinya ini.

Putra Pejabat Kemendikbud Diduga Lakukan Kekerasan di Sekolah

Sebuah kasus kekerasan dalam lingkup pendidikan terjadi di sebuah SMA negeri di Kota Tasikmalaya dan diduga pelaku merupakan putra pejabat di Inspektorat Jenderal Kemendikbud RI.

Dikatakan pihak korban bahwa pelaku yang merupakan anak laki-laki berinisial A tersebut memukul korban di dalam lingkungan sekolah.

Kasus ini diungkapkan orang tua korban melalui media sosial lantaran merasa tidak mendapat keadilan tetapi justru intimidasi dari pihak pelaku.

Dilansir dari akun Instagram Terang Media, orang tua korban dengan bukti foto menceritakan bagaimana putrinya yang menjadi korban pemukulan tak mendapat perlindungan dari pihak sekolah.

Padahal, lantaran aksi pemukulan tersebut, korban menerima 3 jahitan dan memar di 3 bagian.

Usai mendapat kekerasan, korban justru dilibatkan dalam sebuah pertemuan tersebut dengan orang tua pelaku tanpa pendampingan.

Dari rekaman yang diambil korban selama pertemuan, diketahui bahwa orang tua pelaku merupakan orang berpengaruh sekaligus pejabat di Inspektorat Jenderal Kemendikbud.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB