Berita , Jabar

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Terakhir Anak Tenggelam di Sungai Cimandiri Sukabumi

profile picture Fatimah Nuraini
Fatimah Nuraini
Anak Tenggelam di Sungai Cimandiri Sukabumi
Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban terakhir anak tenggelam di sungai Cimandiri Sukabumi. (Foto: Instagram/@kansar_jakarta)

HARIANE – Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban terakhir anak tenggelam di sungai Cimandiri Sukabumi.

Korban yang diketahui bernama Nisrina Rifdatun Nusabah ditemukan oleh tim SAR gabungan pada Minggu, 21 Mei 2023.

Sebelumnya, dikabarkan 2 anak tenggelam dan terseret arus ketika sedang bermain dan berenang di sungai Cimandiri Kp.Tegal Datarr, Desa Cibatu, Kec. Cikembar, Kab.Sukabumi, Jawa Barat, pada Jumat, 19 Mei 2023.

Proses Evakuasi Korban Terakhir Anak Tenggelam di Sungai Cimandiri Sukabumi

Proses evakuasi korban terakhir anak tenggelam di sungai Cimandiri Sukabumi melibatkan puluhan personil SAR gabungan yang dikerahkan dalam operasi SAR.

Diantaranya terdiri dari Pos SAR Sukabumi, Polsek CIkembar, Koramil Cikembar, P2BK BPBD Kab.Sukabumi, BPBD Kota Sukabumi, Perangkat Desa Cibatu.

Selain itu, sejumlah relawan pun turut terlibat seperti halnya Relawan Doa, FAJI Sukabumi, BAGANA, Probumi, Caldera Rafting, Pramuka Peduli, RTN, Remedial, VTN, dan SAR UNPAD.

PMI Kab.Sukabumi, SAR Khatulistiwa, Sehati Gerak Bersama, IEA Sukabumi, SC 234 Kota SUkabumi, Sundara Adventure, Pocong Ngabret Kec.Sukalarang, dan masyarakat pun turut membantu jalannya pencarian.

Korban yang diketahui masih berusia 8 tahun tersebut ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada radius 8 KM dari lokasi kejadian dan segera dievakuasi menuju kediamannya.

Koordinator Pos SAR Sukabumi, Suryo Adianto mengungkapkan proses ditemukannya jasad korban seperti dilansir dari Instagram Kansar Jakarta.

"Korban terakhir ini kami temukan tersangkut bebatuan di tengah aliran sungai Cimandiri setelah dilakukan penyisiran menggunakan perahu rafting," jelas Suryo.

Lebih lanjut Suryo menjelaskan bahwa proses pencarian dilakukan dengan melakukan penyisiran di sepanjang aliran sungai Cimandiri serta penyisiran di bantaran sungai hingga radius 8 KM dari lokasi kejadian. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Adu Banteng di wilayah Sukoreno, Dua Orang Jadi Korban Meninggal Dunia

Adu Banteng di wilayah Sukoreno, Dua Orang Jadi Korban Meninggal Dunia

Rabu, 02 April 2025
Warga Surakarta Alami Kecelakaan Tunggal di Kulon Progo

Warga Surakarta Alami Kecelakaan Tunggal di Kulon Progo

Rabu, 02 April 2025
Pengendara Motor Tewas Setelah Tabrak Mobil di Gunungkidul, Korban Anggota Polisi

Pengendara Motor Tewas Setelah Tabrak Mobil di Gunungkidul, Korban Anggota Polisi

Selasa, 01 April 2025
Antisipasi Pencurian di Rumah Kosong yang Ditinggal Mudik, Ini yang Dilakukan Polisi

Antisipasi Pencurian di Rumah Kosong yang Ditinggal Mudik, Ini yang Dilakukan Polisi

Selasa, 01 April 2025
Libur Lebaran, Daftar Destinasi Wisata di Gunungkidul yang Diprediksi Padat Wisatawan

Libur Lebaran, Daftar Destinasi Wisata di Gunungkidul yang Diprediksi Padat Wisatawan

Selasa, 01 April 2025
Buat yang Bosan dengan Pantai, Ini 5 Rekomendasi Wisata Gua di Gunungkidul

Buat yang Bosan dengan Pantai, Ini 5 Rekomendasi Wisata Gua di Gunungkidul

Selasa, 01 April 2025
Dinkes Bantul Minta Masyarakat Waspada Penyebaran Hantavirus, Ini Gejalanya

Dinkes Bantul Minta Masyarakat Waspada Penyebaran Hantavirus, Ini Gejalanya

Selasa, 01 April 2025
Digelar di Hari Pertama Idul Fitri, Warga Antusias Berebut Gunungan saat Grebeg Syawal

Digelar di Hari Pertama Idul Fitri, Warga Antusias Berebut Gunungan saat Grebeg Syawal

Senin, 31 Maret 2025
Pertapaan Kembang Lampir dan Sejarah Berdirinya Kerajaan Mataram Islam di Jawa

Pertapaan Kembang Lampir dan Sejarah Berdirinya Kerajaan Mataram Islam di Jawa

Senin, 31 Maret 2025
Sejarah Hari Raya Idul Fitri : Kemenangan Perang Badar dan Perayaan Kaum Jahiliyah

Sejarah Hari Raya Idul Fitri : Kemenangan Perang Badar dan Perayaan Kaum Jahiliyah

Senin, 31 Maret 2025