Teknologi
7 Tips Mengatasi HP Android Lemot Agar Performa Ponsel Kembali Normal, Simak Informasinya
HARIANE - Berikut merupakan beberapa tips mengatasi HP android lemot yang bisa dipantau dan dipraktikkan bagi para pengguna ponsel android.
Terkadang ketika ponsel sudah tidak bekerja dengan normal seperti lemot atau kinerja yang melambat, perasaan ingin mengganti dengan ponsel baru sering terlintas di benak bagi beberapa orang.
Namun sebelum menggantikannya dengan ponsel baru ada baiknya simak beberapa tips mengatasi ponsel yang lemot berikut sebab kinerja lemot ponsel bisa jadi karena beberapa alasan sederhana yang bisa diatasi.
7 Tips Mengatasi HP Android Lemot, Restart Hingga Reset
Kinerja ponsel yang melambat bisa jadi karena beberapa alasan sederhana seperti versi ponsel lama, tumpukan sampah yang terakumulasi, serta beberapa alasan lainnya.
Tips-tips atasi ponsel lemot yang akan dibahas dibawah ini merupakan tips khusus bagi para pengguna HP android.
Perlu diketahui bahwa tidak semua fitur HP android memiliki kesamaan. Namun walaupun beberapa HP android memiliki fitur yang sedikit berbeda, tips berikut bisa digunakan bagi pengguna android pada umumnya, dilansir dari laman Lifehacker.
7 Tips Mengatasi HP Android Lemot
1. Restart Sederhana
Ini adalah cara pertama yang paling klise dan yang sudah sering digunakan orang pada umumnya.
Walaupun sederhana, pada beberapa kasus tips ini cukup jitu sebab dengan mematikan dan kemudian menyalakan ulang ponsel sejumlah masalah sederhana pada Android seperti masalah teknologi pada umumnya bisa diatasi.