Ia pun mengimbau agar lebih banyak menonton drama Sunda dan mendengarkan dangdut koplo. Maksudnya adalah agar masyarakat lebih banyak mengonsumsi produk kreatif lokal agar sama majunya dengan produk kreatif luar negeri.
Rangkaian Acara DEPOKPOP di Kota Depok yang Digadang Bisa Menjadi Wadah Ekspresi Anak Muda Kota Depok
Acara DEPOKPOP di Kota Depok merupakan bagian dari program menuju hubungan internasional sister city dengan kota Jeounju di Korea Selatan. (Foto: Wikimedia/Choi2451)Dilansir dari akun InstagramPemerintah Kota Depok @pemkotdepok, DEPOKPOP merupakan program kolaborasi bidang pendidikan,budaya, dan smart city untuk mendukung program Road to Sister City Kota Depok dan Kota Jeonju Korea Selatan.Rangkaian kegiatan acara DEPOKPOP di Kota Depok antara lain adalah kelas bahasa Korea, kelas budaya Kota Depok, kelas beasiswa, kelas public speaking dan leadership, dan lainnya.Sedangkan acara puncak akan dilaksanakan pada tanggal 4 September 2022 di Alun-Alun Kota Depok yang akan diisi dengan acara fashion show, Depok Youth Culture, hingga meet and greet dengan Seoul Oppa.Dilansir dari laman portal berita resmi Kota Depok, Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono menyampaikan bahwa acara DEPOKPOP di Kota Depok bisa menjadi ajang bagi anak muda untuk berekspresi.
“Ke depan mungkin juga kita dapat memperkenalkan budaya Depok ke Kota Jeonju, Korsel dan juga kota serta negara lainnya,” ujarnya.Sementara itu, terpantau dari akun Instagram Pemkot Depok, reaksi warga soal DEPOKPOP terkesan dingin. Sebagian warga pesimis dan justru lebih mendukung jika budaya Indonesia yang ditonjolkan oleh pemerintah. ****