Berita , Jabodetabek

Bangunan Rubuh di Tebet Barat, 3 Korban Meninggal Dunia

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Bangunan Rubuh di Tebet Barat, 3 Korban Meninggal Dunia
Sebuah bangunan rubuh di Tebet Barat pada Minggu, 21 Januari 2024 menimpa satu keluarga. (Foto: X/humasjakfire)

HARIANE - Sebuah bangunan rubuh di Tebet Barat pada Minggu, 21 Januai 2024 menyebabkan beberapa orang menjadi korban. 

Bangunan yang terletak di Jalan Prof. DR. Soepomo No. 47, Kelurahan Tebet Barat, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan itu mengalami tembok rubuh dan rata dengan tanah.

Diketahui tembok merupakan pembatas SPBU Pertamina yang bersebelahan dengan sebuah warung makan. 

Petugas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta yang mendapat laporan adanya korban dari bangunan yang rubuh pun langsung menuju lokasi. 

Menurut informasi yang disampaikan melalui akun X @humasjakfire, petugas penyelamat sektor Tebet mengerahkan 1 unit yang terdiri dari 5 personel. 

Petugas pun langsung melakukan evakuasi dengan mengangkat reruntuhan tembok yang menimpa korban yang berada di dalam bangunan.

Bangunan Rubuh di Tebet Barat, 3 Korban Meninggal Dunia
Tiga orang yang sedang berada di dalam bangunan meninggal dunia tertimpa reruntuhan. (Foto: X/humasjakfire)

Proses evakuasi dilakukan mulai pukul 12.05 WIB selama kurang lebih satu jam dengan bekerja sama petugas lain dari instansi terkait serta warga sekitar. 

Korban bangunan rubuh di Tebet Barat ini adalah 3 orang meninggal dunia yang terdiri dari 2 dua perempuan dan 1 laki-laki, sementara korban selamat merupakan 1 anak laki-laki berusia 8 tahun. 

Korban terluka langsung dibawa ke RSUD Tebet untuk mendapatkan penanganan medis. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Hadapi Musim Kemarau, BPBD Gunungkidul Siapkan Ribuan Tangki Air Bersih

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 18 April 2025 Turun Rp 10.000 Per ...

Jumat, 18 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 18 April 2025 Melesat! Cek Rinciannya Disini

Jumat, 18 April 2025
Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Upaya Cegah Penyebaran Antraks, Pemkab Gunungkidul Akan Batasi Lalu Lintas Ternak

Jumat, 18 April 2025
Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Kucing, Jadi Penyebab Kecelakaan lalu lintas di Kulon Progo

Jumat, 18 April 2025
Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Tahap Pelunasan Biaya Haji Reguler 2025 Diperpanjang Meski Kuota Full, Kenapa?

Kamis, 17 April 2025
Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Polisi Temukan Tenda Kemah di Sekitar Pantai, Diduga Milik Jenazah Di Pantai Midodaren

Kamis, 17 April 2025
Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Gunungkidul Mulai Petakan Potensi Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 17 April 2025
Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Puluhan Warga Gandekan Bantul Kembali Geruduk Kantor Kalurahan, Minta Dukuh Segera Turun Jabatan

Kamis, 17 April 2025
Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Aniaya Anak Tiri Hingga Harus Operasi, Seorang Ibu Diamankan Polresta Sleman

Kamis, 17 April 2025