HARIANE - Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional ke-8, bazar wisata halal Malang bakal diselenggarakan pada 23-24 Oktober 2023.
Dalam bazar wisata halal Kota Malang ini ada berbagai stand menarik yang dapat dikunjungi oleh pengunjung.
Selain itu, lokasi bazar wisata halal Kota Malang juga mudah dicari. Sehingga, warga Kota Malang bisa mudah ke tempat tersebut.
Berikut informasi acara bazar wisata halal di Malang lengkap yang perlu diketahui khususnya oleh masyarakat Kota Malang.
Dihimpun dari akun Instagram resmi Pemerintah Kota Malang, akan ada acara yang diselenggarakan untuk Hari Santri Nasional ke-8.
Sebagai informasi, Hari Santri Nasional ke-8 ini sebenarnya jatuh pada Minggu, 22 Oktober 2023.
Dilansir dari RRI Indonesia, Hari Santri Nasional ini diusulkan oleh Jokowi ketika dirinya maju pada capres Pilpres 2014 lalu.
Sebab pada Jumat, 27 Juni 2014, ketika Jokowi berkunjung ke Pondok Pesantren (Ponpes) Babussalam, di Malang, Jawa Timur, para santri menginginkan pemerintah menghadirkan hari santri.
Akhirnya pada 15 Oktober 2015 yang lalu, 22 Oktober ditetapkan sebagai hari santri melalui Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2015.