Berita Gunung Kerinci erupsi terbaru hari ini. (Foto: Twitter/Pendaki Lawas)
HARIANE - Berita Gunung Kerinci erupsi terbaru hari ini, Selasa, 6 Desember 2022, menghebohkan masyarakat sekitar Kabupaten Kerinci, Jambi.Berita Gunung Kerinci erupsi terbaru dirilis resmi oleh MAGMA Indonesia. Erupsi tersebut terjadi sekitar pukul 08.22 WIB dan tercatat dalam data.Berdasarkan informasi dari MAGMA Indonesia, berita Gunung Kerinci erupsi terbaru telah memuntahkan abu berjarak 700 meter menuju ke arah Barat Daya."Terjadi erupsi G. Kerinci pada hari Selasa, 06 Desember 2022, pukul 08:22 WIB dengan tinggi kolom abu teramati ± 700 m di atas puncak (± 4505 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu hingga hitam dengan intensitas tebal ke arah barat daya. Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 3 mm dan durasi 60 detik," rilis MAGMA Indonesia.
Berita Gunung Kerinci Erupsi Terbaru Hari ini : Jalur Pendakian Ditutup
Detik-detik erupsi Gunung Kerinci. (Foto: Twitter/Pendaki Lawas)Beberapa rilisan lanjutan menunjukkan adanya aktivitas vulkanik dari Gunung Kerinci. Video Gunung Kerinci erupsi juga beredar di media sosial saat ini.Salah satunya adalah unggahan dari Twitter Pendaki Lawas, yang memperlihatkan gumpalan abu menyembur ke atas permukaan. Video ini viral dan jadi perhatian netizen saat ini."Waspada min, gunung aktif di Indonesia pada bangun dari tidurnya," tulis akun Twitter @Eko_S_O_SKom."lekas membaik kerinci, aku ingin bertemu," tulis akun Twitter @randiismaeri."Innalillahi, status pendakiannya lagi dibuka kan ya?," tulis akun Twitter @aelabiyu.Data dan statistik MAGMA Indonesia. (Foto: MAGMA Indonesia)MAGMA Indonesia saat ini menghimbau beberapa hal kepada masyarakat di sekitar Gunung Kerinci. Berikut ini pernyataan MAGMA Indonesia :