Berita , Pendidikan
Cara Buat Akun JLPT Juli 2023, Langkahnya Mudah Tetapi Jangan Sampai Salah!
HARIANE - Cara buat akun JLPT Juli 2023 sebenarnya terbilang mudah, tetapi tak boleh sampai salah.
Pasalnya, jika salah melakukan cara membuat akun JLPT ini, kesempatan untuk mendapat kuota semakin kecil.
Oleh karena itu, selain tahu langkahnya, calon peserta juga harus tahu kapan sebaiknya cara membuat akun JLPT ini diterapkan.
Berikut informasi mengenai JLPT 2023 yang perlu diketahui sekaligus cara buat akun JLPT Juli 2023.
Ujian JLPT 2023
Dihimpun dari akun resmi Japan Foundation, JLPT (Japanese Language Proficiency Test) biasanya diadakan dua kali dalam setahun pada Minggu pertama bulan Juli dan Desember.
JLPT pertama pada 2023 akan dilaksanakan secara bersamaan pada Minggu, 2 Juli 2023 di 11 kota yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.
Sedangkan yang kedua dijadwalkan pada Minggu, 3 Desember 2023. Namun, jumlah kota yang melaksanakan ujian di bulan Desember belum diketahui.
Untuk Juli 2023, jadwal pendaftarannya berbeda-beda tergantung kota yang dipilih. Rentang tanggalnya yakni mulai 16 Maret 2023 sampai 5 April 2023.