Berita , Gaya Hidup

Cast Film Laut Tengah Bagikan Tantangan Syuting Hingga Ungkap Tak Mau Dipoligami

profile picture Wahyu Turi
Wahyu Turi
Film laut tengah
Cast film Laut Tengah menyapa penonton di XXI Jogja City Mall. (Foto: Wahyu Turi K)

HARIANE - Pemeran film Laut Tengah, Ibrahim Risyad (Bhumi), Yoriko Angeline (Haia), Gabriel Prince (Haneul), Aliando Syarief (Zidan), dan penulis novel dengan judul yang sama, Berliana Kimberly, hadir menyapa penonton di XXI Jogja City Mall.

Film bertemakan religi ini rilis dan mulai tayang di bioskop sejak 3 Oktober 2024.

Ibrahim Risyad mengaku sangat antusias datang ke Jogja karena energi positif yang ditularkan penonton. Terlebih saat tiket pemutaran film dibuka, seluruhnya langsung terjual.

“Happy banget, Jogja selalu seru menurutku, energinya selalu besar. Walaupun kita capek beberapa hari keliling kota, setelah di Jogja jadi happy lagi,” kata Ibrahim.

Berperan sebagai Zidan, Aliando Syarief mengaku proyek ini merupakan film religi pertamanya. Dengan karakter baru, ini menjadi tantangan baginya untuk menyesuaikan peran sebagai Zidan.

Sementara itu, Gabriel Prince mengaku sangat tertantang untuk berperan sebagai Choi Haneul, yang merupakan warga Korea tetapi sempat tinggal di Indonesia. Dalam film tersebut, ia harus menirukan cara orang Korea berbicara dalam Bahasa Indonesia.

“Haneul kan orang Korea, jadi belajar bahasa baru menjadi tantangan yang cukup besar buatku karena aku belum pernah belajar Bahasa Korea. Dari segi pelafalan, cara aku menyampaikan sesuatu harus sama persis seperti orang Korea, jadi cukup tekanan. Karena dia (Haneul) bisa Bahasa Indonesia, jadi lebih sulit karena aku harus memperhatikan bagaimana orang Korea bicara Bahasa Indonesia. Dialek dan logat mereka pasti berbeda dengan kita,” terangnya.

Berbeda lagi dengan Yoriko Angeline, yang harus memerankan sebagai orang ketiga dalam rumah tangga orang lain. Mengalami hal serupa dalam kehidupan nyata bukanlah keinginannya.

“Posisi Haia dalam kehidupan mereka bukan keinginan dia, tapi permintaan istri pertama. Haia menunjukkan sisi lain dari hal tersebut karena orang lain memiliki spekulasi berbeda-beda,” kata Yoriko.

“Kebetulan saya tidak suka sharing, jadi saya tidak ingin mengalami hal itu,” lanjutnya.

Penulis novel Laut Tengah, Berliana Kimberly, mengatakan bahwa karya ini terinspirasi dari pengalaman pribadinya yang batal menempuh studi S2 di Korea Selatan.

Selain itu, pekerjaannya sebagai pengacara di bidang hukum keluarga Islam menginspirasinya untuk mengeluarkan karya yang menyentuh isu perempuan dan isu hukum keluarga Islam dalam film ini.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Kasus Pria Tewas Dalam Mobil, Pelaku Ternyata Ingin Kuasai Harta Korban

Kasus Pria Tewas Dalam Mobil, Pelaku Ternyata Ingin Kuasai Harta Korban

Sabtu, 22 Maret 2025
Pria Tewas Dalam Mobil Ternyata Dibunuh, Pelaku Aniaya Korban Pakai Palu

Pria Tewas Dalam Mobil Ternyata Dibunuh, Pelaku Aniaya Korban Pakai Palu

Sabtu, 22 Maret 2025
Tragis! Bocah di Sleman Beli Bubuk Petasan dari TikTok, Jarinya Putus saat Meledak

Tragis! Bocah di Sleman Beli Bubuk Petasan dari TikTok, Jarinya Putus saat Meledak

Sabtu, 22 Maret 2025
Fakta-fakta Kecelakaan Bus Jemaah Umroh WNI yang Terbakar dan Tewaskan 9 Orang

Fakta-fakta Kecelakaan Bus Jemaah Umroh WNI yang Terbakar dan Tewaskan 9 Orang

Sabtu, 22 Maret 2025
Kecelakaan Kereta Api di Cilegon Hari ini Tewaskan Pasutri

Kecelakaan Kereta Api di Cilegon Hari ini Tewaskan Pasutri

Sabtu, 22 Maret 2025
Libur Lebaran ke Malioboro? Parkir Alternatif & Shuttle Disediakan Dishub DIY

Libur Lebaran ke Malioboro? Parkir Alternatif & Shuttle Disediakan Dishub DIY

Sabtu, 22 Maret 2025
Potret Terkini di Koja Jakut Usai Diterjang Angin Puting Beliung saat Sahur

Potret Terkini di Koja Jakut Usai Diterjang Angin Puting Beliung saat Sahur

Sabtu, 22 Maret 2025
Antisipasi Kebocoran PAD, Dinas Pariwisata Gunungkidul Minta Pengunjung Transaksi Non Tunai

Antisipasi Kebocoran PAD, Dinas Pariwisata Gunungkidul Minta Pengunjung Transaksi Non Tunai

Sabtu, 22 Maret 2025
Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 22 Maret 2025 Turun Drastis, LM 100 ...

Harga Emas Antam Hari ini Sabtu 22 Maret 2025 Turun Drastis, LM 100 ...

Sabtu, 22 Maret 2025
Mudik Lebaran 2025, Begini Hasil Survei Kesiapan Jalur di Gunungkidul

Mudik Lebaran 2025, Begini Hasil Survei Kesiapan Jalur di Gunungkidul

Sabtu, 22 Maret 2025