Berita

Cerita Idul Adha di Gunungkidul, Sapi Mati Sebelum Sembelih Hingga Sapi Berontak dan Kabur

profile picture RAMADHANI
RAMADHANI
Cerita Idul Adha di Gunungkidul, Sapi Mati Sebelum Sembelih Hingga Sapi Berontak dan Kabur
Kondisi sapi kurban yang ditemukan mati terlilit tali tambang. Foto : (foto: KIM Dengok V)

HARIANE -  Pilu yang dialami oleh shohibul kurban di Masjid Salafiyah Padukuhan Dengok V, Kalurahan Dengok, Kapanewon Playen.

Bagaimana tidak, sapi berukuran besar yang rencananya akan menjadi salah satu hewan kurban pada Senin, 17 Juni 2024 justru mati sebelum dilakukan penyembelihan.

Lurah Dengok, Suyanto mengatakan, pagi tadi usai sholat Idul Adha dan hendak dilakukan penyembelihan hewan kurban, takmir masjid Salafiyah bersama warga sekitar kaget dengan kondisi sapi berukuran sangat besar yang dalam kondisi mati dan terduduk.

Padahal sapi jumbo besar ini rencananya akan menjadi salah satu sapi kurban sejumlah warga setempat.

Ia mengungkapkan, kemarin saat dibawa ke lokasi itu sapi masih dalam kondisi baik-baik saja. Kemudian diikat di sebuah pohon yang berada di sebelah selatan masjid.

Usai melakukan takbir di masjid, takmir dan warga kemudian pulang ke rumah masing-masing.

Memang tidak ada yang berjaga atau tidur di masjid karena kondisinya sedang dalam renovasi. Dengan kondisi tersebut, hewan kurban yang berada di pekarangan masjid tersebut tak terpantau.

Diduga, pada malam hari sapi ini berputar mengitari pohon tempat tali ditambatkan. Sehingga kepala dan kaki sapi ini pun terlilit tali tambang.

“Pagi hari saat takmir dan warga akan memulai aktivitas justru didapati sapi sudah dalam kondisi ngebrok (terduduk) dengan lidah menjulur. Sapi kurban tersebut sudah mati," jelas Lurah Dengok, Suyanto saat dikonfirmasi.

Kesedihan pun dirasakan oleh shohibul kurban dan warga sekitar. Bagaimana tidak, sapi berukuran jumbo yang direncanakan untuk kurban dan dibagikan ke jamaah masjid serta warga sekitar pun justru mati dan tak bisa dimanfaatkan oleh warga.

"Ya ada rasa eman-eman tapi ya mau bagaimana lagi. Untuk penanganannya tadi warga sepakat sapi tersebut langsung dikubur," jelasnya.

Pada momentum Idul Adha tadi, memang ada beberapa kejadian di Gunungkidul. Selain sapi yang mati sebelum disembelih, ada juga sapi yang berontak dan kabur saat hendak disembelih oleh warga.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemkab Sleman Pastikan Penggunaan Gas Bersubsidi Tepat Sasaran

Pemkab Sleman Pastikan Penggunaan Gas Bersubsidi Tepat Sasaran

Rabu, 26 Juni 2024 21:31 WIB
Komitmen Berantas Narkoba, Bupati Sleman Mendapatkan Penghargaan dari BNN

Komitmen Berantas Narkoba, Bupati Sleman Mendapatkan Penghargaan dari BNN

Rabu, 26 Juni 2024 21:13 WIB
Atasi Permasalahan Sampah, Pemkab Gunungkidul Optimalisasi Bank Sampah

Atasi Permasalahan Sampah, Pemkab Gunungkidul Optimalisasi Bank Sampah

Rabu, 26 Juni 2024 18:40 WIB
Tunggu Rekomendasi dari Cak Imin, DPC PKB Kota Yogya Belum Tentukan Arah Dukungan ...

Tunggu Rekomendasi dari Cak Imin, DPC PKB Kota Yogya Belum Tentukan Arah Dukungan ...

Rabu, 26 Juni 2024 18:05 WIB
Puncak Haji 2024 Rampung, Jamaah Gelombang II Bersiap Tinggalkan Makkah

Puncak Haji 2024 Rampung, Jamaah Gelombang II Bersiap Tinggalkan Makkah

Rabu, 26 Juni 2024 17:34 WIB
Survei PKB Pilkada Kota Yogyakarta: Popularitas dan Elektabilitas Heroe Poerwadi Duduki Posisi Teratas

Survei PKB Pilkada Kota Yogyakarta: Popularitas dan Elektabilitas Heroe Poerwadi Duduki Posisi Teratas

Rabu, 26 Juni 2024 16:39 WIB
Dewan Pembina Relawan Anak Bangsa Kulon Progo Minta Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

Dewan Pembina Relawan Anak Bangsa Kulon Progo Minta Masyarakat Tingkatkan Kewaspadaan

Rabu, 26 Juni 2024 16:15 WIB
Masa Jabatan Berubah 8 Tahun, 143 Lurah Gunungkidul Kembali Dilantik

Masa Jabatan Berubah 8 Tahun, 143 Lurah Gunungkidul Kembali Dilantik

Rabu, 26 Juni 2024 15:59 WIB
Heboh Aktivitas Tambang di Gunungkidul, 4 Lokasi Tambang Akhirnya Ditutup

Heboh Aktivitas Tambang di Gunungkidul, 4 Lokasi Tambang Akhirnya Ditutup

Rabu, 26 Juni 2024 15:29 WIB
Disnakertrans Bantul Raih Penghargaan Perlindungan Pekerja Padat Karya Terbanyak

Disnakertrans Bantul Raih Penghargaan Perlindungan Pekerja Padat Karya Terbanyak

Rabu, 26 Juni 2024 15:11 WIB