Berita , Jabodetabek

Diduga Akibat Kebocoran Gas, Kebakaran di Ciracas Jakarta Timur Melanda Rumah Warga

profile picture Indah Safitri
Indah Safitri
kebakaran di Ciracas Jakarta Timur
Kebakaran di Ciracas Jakarta Timur akibat kebocoran gas. (Foto: Instagram/damkarjakartatimur))

HARIANE - Sebuah rumah dilalap si jago merah pada kebakaran di Ciracas Jakarta Timur pada hari Jumat, 8 Maret 2024.

Insiden kebakaran tersebut terjadi pada salah satu rumah warga di Jl.H.Saibun RT.08 RW.04 Kel. Susukan Kec. Ciracas Jakarta Timur.

Penyebab Kebakaran di Ciracas Jakarta Timur 8 Maret 2024

Mengutip dari akun Instagram Damkar Jakarta Timur yang telah melaporkan adanya peristiwa kebakaran tadi malam.

"Sebuah rumah terbakar di Jl.H.Saibun RT.08 RW.04 Kel. Susukan Kec. Ciracas Jakarta Timur," tulis akun Damkar Jakarta Timur

Kebakaran terjadi akibat kebocoran gas yang dibeli baru oleh pemilik rumah saat hendak digunakan untukmemasak di dapur.

Menurut keterangan dari warga setempat, kejadian berawal dari sang pemilik rumah sedang memasak menggunakan 2 kompor.

Saat kompor yang satu kehabisan gas beliau menggantinya, namun pada saat memasang tabung gas yang baru, tabung mengalami kebocoran dan membuat gas langsung tersambar api dari kompor lainnya.

Sudin Gulkarmat Jakarta Timur yang menerima laporan tersebut pada pukul 19:13 WIB langsung mengerahkan 4 unit pompa beserta personil untuk melakukan pemadaman.

Setibanya petugas di lokasi, ternyata api sudah berhasil dipadamkan oleh warga sekitar menggunakan APAR. Petugas kemudian melakukan pemeriksaan dan pendinginan guna memastikan api sudah benar benar padam.

Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa kebakaran ini, namun dapur korban terdampak akibat si jago merah.

Demikian informasi mengenai kebakaran di Ciracas Jakarta Timur tadi malam yang diakibatkan oleh kebocoran gas elpiji. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Usai Resmi Melapor, Keempat Korban Pelecehan Seksual di Gunungkidul Jalani Visum

Sabtu, 27 Juli 2024 06:14 WIB
Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Respons Kemenkes Soal Masih Ada Orang Tua yang Enggan Anaknya Diimunisasi Polio pada ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:29 WIB
Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Kotabaru Ceria Kembali Digelar, Dimeriahkan Berbagai Kegiatan Kesenian Hingga Bazar di Pedestrian Jalan ...

Jumat, 26 Juli 2024 23:07 WIB
Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jadwal KRL Bogor Manggarai 27-31 Juli 2024, Cek Jam Berangkat Hari Ini

Jumat, 26 Juli 2024 22:31 WIB
Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Inspiratif! Anak Pengrajin Bambu asal Buleleng Bali Diterima Kuliah Gratis di UGM

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Peringatan Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Priok, Waspada Tanggal 26 - 28 Juli ...

Jumat, 26 Juli 2024 21:45 WIB
PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

PIN Polio Tahap 2 Berlangsung, Orang Tua Enggan Anaknya Diberi Imunisasi Tambahan, Kenapa?

Jumat, 26 Juli 2024 21:44 WIB
Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Hore! Disdukcapil Buka Layanan di BCE, Perekaman E-KTP Sambil Jalan-jalan

Jumat, 26 Juli 2024 19:08 WIB
Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Per Juni 2024, DP3AP2KB Kota Yogyakarta Mencatat Puluhan Kekerasan yang Terjadi Pada Anak

Jumat, 26 Juli 2024 18:10 WIB
Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Kasus Tewasnya Mahasiswa Unisa, JPW Desak Polisi Tangkap Pelaku Pembawa Sajam

Jumat, 26 Juli 2024 14:09 WIB