Berita , Nasional

Habib Luthfi dan Beberapa Ulama Iringi Pendaftaran Prabowo - Gibran Hari Ini

profile picture Tim Red 1
Tim Red 1
Pendaftaran prabowo
Ribuan massa penuhi Indonesia Arena sebelum pendaftaran Prabowo - Gibran. (Foto: Gerindra tv)

HARIANE - Ribuan pendukung dan simpatisan mengiringi pendaftaran Prabowo - Gibran sebagai capres-cawapres pada Rabu, 25 Oktober 2023 pagi. 

Selain tokoh-tokoh partai pendukung, nampak sejumlah ulama ikut hadir diantara kerumunan massa di Indonesia Arena, GBK. 

Dua diantaranya yang sempat memeluk pasangan ini sesaat setelah mamasuki arena adalah Habib Luthfi bin Yahya dan Gus Miftah. 

Prosesi pendaftaran Prabowo - Gibran ini seperti telah dijadwalkan sebelumnya dilakukan di hari terkahir pendaftaran capres-cawapres yang dibuka KPU. 

Saat itu, pasangan Prabowo - Gibran masuk ke Indonesia Arena mengenakan baju biru muda diantarkan oleh sejumlah ketua umum partai, diantaranya Erlangga Hartato dan Yusril Izha Mahendra. 

Padatnya massa yang memenuhi Indonesia Arena bahkan hingga tribun atas, membuat keduanya sempat kesulitan menuju ke panggung utama. 

Namun begitu, pasangan Menteri Pertahanan dan putra sulung Presiden Jokowi itu sempat menyalami sejumlah tokoh. 

Sebelum mencapai panggung utama, Gus Miftah yang khas dengan rambut panjang dan blangkon itu menyalami Prabowo dan sesekali pundak Kyai nyentrik itu mendapat tepukan. 

Gus Miftah dan Habib Luthfi iringi pendaftaran Prabowo -Gibran. (Foto: Gerindratv) 

Setelah nampak keduanya berbicara, Prabowo langsung menyambangi Habib Luthfi bin Yahya. 

Keduanya nampak akrab, bahkan Habib Luthfi pun sempat membisikkan kata-kata kepada pria yang sempat gagal dalam 3 pilpres sebelumnya tersebut. 

Sesudahnya, giliran Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka yang menyalami Habib Luthfi yang hadir mengenakan baju putih tersebut. 

Ads Banner

BERITA TERKINI

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Presiden Prabowo Dijadwalkan Lepas Pemberangkatan Haji 2025 Gelombang Pertama

Selasa, 22 April 2025
Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Rencana Prabowo Datangkan Pengungsi dari Palestina, Begini Tanggapan Haedar Nashir

Selasa, 22 April 2025
Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Awas! 7 Snack ini Mengandung Babi Padahal Kantongi Sertifikat Halal

Selasa, 22 April 2025
Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Dikenal Cinta Perdamaian, Haedar Nashir Sampaikan Pesan Terakhir Paus Fransiskus

Selasa, 22 April 2025
Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Perahu Nelayan Terbalik Diterjang Gelombang Tinggi di Pantai Depok Bantul

Selasa, 22 April 2025
Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025