Pertandingan Game 1 berlangsung cepat, di mana dalam 13 menit Bigetron mampu menutup perlawanan Dewa Esports. Terizla dari Xorizo keluar sebagai MVP dengan torehan KDA 3/1/3.
Pada Game 2, dominasi BTR semakin tak terbendung lagi. Super Vynn yang menjadi 'pemimpin' baru bagi tim Robot membawa pengaruh yang signifikan, sehingga 'team fight' mereka terlihat begitu rapi.
Super Vynn pun keluar sebagai MVP game 2 dan 'Player of The Match'. 'Unique Pick' Fredrin dimainkan pada posisi Roam menjadikan permainannya semakin tak tertebak. Skuad debutan x veteran dari Dewa United tak mampu berbuat banyak.
Skor 2-0 hasil pertandingan BTR vs Dewa United MPL ID S12 jadi modal besar tim robot bersaing di papan atas klasemen.****
Baca artikel menarik lainnya di harianesemarang.com