Berita

Konser Musik De Tjolomadoe Karanganyar Rusuh: Penonton Ngamuk, hingga Klarifikasi dari Walikota Solo

profile picture Tim Red 5
Tim Red 5
Konser Musik De Tjolomadoe Karanganyar Rusuh
Konser Musik De Tjolomadoe Karanganyar rusuh dan tak terkendali. (Foto: Twitter/Nyaibubu)

HARIANE - Sebuah konser musik De Tjolomadoe Karanganyar rusuh dan membuat para penontonnya saling baku hantam, Sabtu, 22 Juli 2023. Konser tersebut merupakan konser musik yang diisi oleh beberapa musisi ternama.

Beberapa di antaranya yaitu Super Man Is Death (SID), Rebellion Rose, hingga MCPR. Video detik-detik kerusuhan beredar di media sosial dan viral.

Berdasarkan informasi dan unggahan akun Twitter @Nyaiibubu, konser tersebut ricuh usai beberapa penampilnya tidak jadi manggung. Ada juga penyebab lainnya yang pada akhirnya jadi pemicu kerusuhan di Tjolomadoe.

"Konser musik di de Tjolomadu Karanganyar rusuh. Penonton ngamuk, grup band idolane gagal manggung, ada Superman is Dead, KOIL, dll.

EO nya belum bayar vendor gaess..," tulis akun Twitter @Nyaiibubu.

Situasi Konser Musik De Tjolomadoe Karanganyar Rusuh

Klarifikasi Walikota Solo, Gibran Rakabuming terkait kisruh konser De Tjolomadoe Solo. (Foto: Twitter/Gibran Rakabuming)

Dalam video berdurasi 27 detik tersebut, terlihat para penonton merusak fasilitas dari Konser seperti panggung hingga melempar barang-barang yang ada di sekitar lokasi. 

Beberapa penonton lainnya bahkan mendokumentasikan hal tersebut sembari berteriak menuntut sesuatu. Diduga konser musik itu rusuh akibat vendor tak dapat mendatangkan 'Guest Star' utama.

Hal ini membuat penonton yang telah membeli tiket geram, dan akhirnya menyerbu fasilitas-fasilitas yang ada. Netizen juga beranggapan bahwa kelalaian Vendor jadi sumber masalah tersebut.

Tajuk konser 'De Tjolomadoe Solo' tersebut sempat membuat Walikota Solo, Gibran Rakabuming diserbu para netizen. Banyak yang beranggapan konser itu berada di wilayah Solo.

Namun, Gibran mengklarifikasi bahwa konser itu bukan dari wilayah Solo. Akun resmi SID pun sempat 'mention' Twitter Gibran dan direspon langsung oleh dirinya.

"Tapi itu bukan di solo," cuit Gibran.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB
Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kata Yusril Soal ‘Pembebasan’ Mary Jane Veloso : Banyak yang Salah Mengerti

Kamis, 21 November 2024 14:14 WIB