Berita , Nasional

Pelaku Bom Bunuh Diri di Turki Sempat Membunuh Warga Sipil Sebelum Meledakkan Diri di Dekat Gedung Kementerian Dalam Negeri

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Bom Bunuh Diri di Turki
Polisi memperketat penjagaan terkait bom bunuh diri di Turki. (Foto:twitter/FarazAhmed003)

HARIANE - Bom bunuh diri di Turki pada Minggu 1 Oktober 2023 mengejutkan pemerintah Turki dan dunia dimana salah satu dari dua orang penyerang meledakkan diri di luar gedung Kementerian Dalam Negeri.

Sebelum menyerang gedung Kementerian Dalam Negeri kedua pelaku disebut sempat membunuh warga sipil dan mengambil mobil korban.

Sementara dalam peristiwa bom bunuh diri tersebut dua orang polisi disebut menjadi korban dengan mengalami luka-luka.

Bom Bunuh Diri di Turki Menyerang Gedung Kementerian Dalam Negeri

Ledakan terjadi di luar gedung Kementerian Dalam Negeri. (Foto:twitter/IamChandanCM)

Berdasarkan warta Aljazeera menyatakan bahwa dalam insiden bom bunuh diri sekitar pukul 09.30 WIB di Ibukota Turki, Ankara, dua orang polisi mengalami luka-luka.

Bom bunuh diri tersebut terjadi beberapa jam setelah Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan bahwa "teroris" tidak akan pernah mencapai tujuan mereka.

"Para penjahat yang mengancam perdamaian dan keamanan warga tidak mencapai tujuan mereka dan tidak akan pernah mencapainya," kata Presiden Turki Recep Tayyip beberapa jam sebelum insiden bom bunuh diri itu terjadi.

Menteri Dalam Negeri Ali Yerlikaya mengatakan dua penyerang bertanggung jawab atas ledakan di depan gedung Kementerian Dalam Negeri. Sementara salah satu penyerang meledakkan diri sendiri.

Ledakan tersebut diikuti oleh tembakan di luar gedung Kementerian Dalam Negeri dan gedung parlemen.

Saat ini keamanan telah diperketat di sekitar gedung parlemen dan gedung Kementerian Dalam Negeri yang berdekatan.

Belum diketahui mengenai siapa yang berada di balik serangan bom bunuh diri di Ankara tersebut.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jumat, 04 April 2025
Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Kamis, 03 April 2025
Motif Pembunuhan Sadis di Cimahi, Jasad Membusuk dengan Gunting Tertancap di Leher

Motif Pembunuhan Sadis di Cimahi, Jasad Membusuk dengan Gunting Tertancap di Leher

Kamis, 03 April 2025
Jungwok Blue Ocean, Santorininya Gunungkidul yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Jungwok Blue Ocean, Santorininya Gunungkidul yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Kamis, 03 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Harga Emas Antam Hari ini Kamis 3 April 2025 Meroket, Naik Rp 17 ...

Kamis, 03 April 2025
Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Pesona Wisata Pagi Gunungkidul, Hunting Sunrise di Gunung Ireng

Kamis, 03 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Kamis 3 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Kamis, 03 April 2025
Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Bahaya Rip Current, Ini Spot yang Perlu Diwaspadai Wisatawan di Pantai Parangtritis Bantul

Kamis, 03 April 2025
18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

18 Puskesmas di Jogja Beroperasi 24 Jam Selama Libur Lebaran, Berikut Daftarnya

Kamis, 03 April 2025
Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Sopir Mengantuk, Sebuah Mobil Masuk Parit di Jalan Jogja-Wonosari

Rabu, 02 April 2025