Berita , Nasional

Pelaku Bom Bunuh Diri di Turki Sempat Membunuh Warga Sipil Sebelum Meledakkan Diri di Dekat Gedung Kementerian Dalam Negeri

profile picture Edmundus Roke Wea
Edmundus Roke Wea
Bom Bunuh Diri di Turki
Polisi memperketat penjagaan terkait bom bunuh diri di Turki. (Foto:twitter/FarazAhmed003)

HARIANE - Bom bunuh diri di Turki pada Minggu 1 Oktober 2023 mengejutkan pemerintah Turki dan dunia dimana salah satu dari dua orang penyerang meledakkan diri di luar gedung Kementerian Dalam Negeri.

Sebelum menyerang gedung Kementerian Dalam Negeri kedua pelaku disebut sempat membunuh warga sipil dan mengambil mobil korban.

Sementara dalam peristiwa bom bunuh diri tersebut dua orang polisi disebut menjadi korban dengan mengalami luka-luka.

Bom Bunuh Diri di Turki Menyerang Gedung Kementerian Dalam Negeri

Ledakan terjadi di luar gedung Kementerian Dalam Negeri. (Foto:twitter/IamChandanCM)

Berdasarkan warta Aljazeera menyatakan bahwa dalam insiden bom bunuh diri sekitar pukul 09.30 WIB di Ibukota Turki, Ankara, dua orang polisi mengalami luka-luka.

Bom bunuh diri tersebut terjadi beberapa jam setelah Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan bahwa "teroris" tidak akan pernah mencapai tujuan mereka.

"Para penjahat yang mengancam perdamaian dan keamanan warga tidak mencapai tujuan mereka dan tidak akan pernah mencapainya," kata Presiden Turki Recep Tayyip beberapa jam sebelum insiden bom bunuh diri itu terjadi.

Menteri Dalam Negeri Ali Yerlikaya mengatakan dua penyerang bertanggung jawab atas ledakan di depan gedung Kementerian Dalam Negeri. Sementara salah satu penyerang meledakkan diri sendiri.

Ledakan tersebut diikuti oleh tembakan di luar gedung Kementerian Dalam Negeri dan gedung parlemen.

Saat ini keamanan telah diperketat di sekitar gedung parlemen dan gedung Kementerian Dalam Negeri yang berdekatan.

Belum diketahui mengenai siapa yang berada di balik serangan bom bunuh diri di Ankara tersebut.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Satresnarkoba Polresta Yogyakarta Tangkap 10 Tersangka Kasus Narkoba Selama Sebulan

Senin, 28 April 2025
Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Timbulkan Bau Tak Sedap, Warga Tolak Perluasan ITF Pasar Niten Bantul

Senin, 28 April 2025
Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Puluhan Pelajar Gunungkidul Daftarkan Diri Jadi Calon Siswa Sekolah Rakyat

Senin, 28 April 2025
Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Beda Pengakuan, Begini Kata Orang yang Sempat Akan Bantu Mbah Tupon Pisah Sertifikat ...

Senin, 28 April 2025
Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Ditinggal ke Luar Kota, Emas dan Uang Tunai Warga Gunungkidul Raib

Senin, 28 April 2025
Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Namanya Dicatut Kasus Tanah Milik Mbah Tupon, Begini Kata Eks DPRD Bantul

Senin, 28 April 2025
Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Cuaca Panas Terik di DIY, Ini Penjelasan BMKG

Senin, 28 April 2025
Ramai Soal Debt Collector, Polisi Buka Aduan Jika Warga Dapatkan Ancaman

Ramai Soal Debt Collector, Polisi Buka Aduan Jika Warga Dapatkan Ancaman

Senin, 28 April 2025
Kasus Pengacara Bawa Senpi Ilegal di Jakpus : Positif Narkoba dan Terlibat Laka

Kasus Pengacara Bawa Senpi Ilegal di Jakpus : Positif Narkoba dan Terlibat Laka

Senin, 28 April 2025
Tinjau Makan Bergizi Gratis di Gunungkidul, Begini Tanggapan Pangdam IV/Diponegoro

Tinjau Makan Bergizi Gratis di Gunungkidul, Begini Tanggapan Pangdam IV/Diponegoro

Senin, 28 April 2025