Menurut ramalan shio 26 Agustus 2022, daripada salah bicara lebih baik irit omong. (Foto: Pixabay/12022868)Menurut ramalan shio 26 Agustus 2022, hari ini sebaiknya shio Naga lebih berhati-hati karena situasi dan kondisinya sedang rapuh. Jika ceroboh, bisa menimbulkan perasaan-perasaan yang terluka hari ini.Sepertinya apapun yang dikatakan shio Naga hari ini akan diinterpretasikan berbeda oleh lawan bicara. Oleh karena itu, sebaiknya tidak usah terlalu banyak berkata dan tunggu sampai periode ini berlalu.Di hari yang sensitif ini, kehangatan keluarga mungkin adalah hal yang didambakan oleh shio Naga. Meski begitu, ada kemungkinan keluarga yang kurang harmonis justru akan memburuk kondisinya saat ini.Jika hal tersebut terjadi, ada baiknya untuk mencari bantuan kepada pihak ketiga dalam memberikan masukan yang objektif.Angka keberuntungan: 6, 15, 26, 40, 45, 62Warna keberuntungan: Medium slate blue