Berita , D.I Yogyakarta

Rapat Paripurna Dewan, Hanung Raharjo Kembali Terpilih Jadi Ketua DPRD Bantul

profile picture Yohanes Angga
Yohanes Angga
Rapat Paripurna Dewan, Hanung Raharjo Kembali Terpilih Jadi Ketua DPRD Bantul
Dari kiri ke kanan (Hanung Raharjo, Suradal, Titis Ajeng Ganis Mareti, Agung Laksmono. Foto/Yohanes Angga.

HARIANE - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bantul telah mengumumkan nama-nama pimpinan dewan definitif periode 2024-2029. Pemilihan ini tertuang pada hasil rapat paripurna DPRD Bantul, Senin, 07, Oktober, 2024.

Adapun, nama-nama pimpinan terpilih diantaranya Hanung Raharjo dari PDIP terpilih sebagai ketua DPRD Bantul, Suradal dari PKB terpilih sebagai wakil satu DPRD Bantul, Titis Ajeng Ganis Mareti dari Partai Gerindra sebagai wakil ketua dua DPRD Bantul, serta Agung Laksmono dari PKS sebagai wakil ketua tiga DPRD Bantul. 

Dalam rapat tersebut, Hanung selaku pimpinan sementara DPRD Bantul menerangkan bahwa berdasarkan peraturan yang ada, pimpinan DPRD terdiri dari satu ketua dan tiga wakil ketua. Pemilihan ini disesuaikan berdasarkan urutan perolehan kursi terbanyak partai di DPRD. 

"Berdasarkan hasil tersebut, kami sudah mengirimkan surat kepada empat partai politik yakni PDIP, PKS, Partai Gerindra, dan PKS," ujarnya, Senin, 07, Oktober, 2024. 

Hanung menyebut proses selanjutnya dalam penetapan ketua dan wakil ketua DPRD Bantul adalah membuat surat keputusan yang akan dikirimkan melalui Bupati Bantul kepada Gubernur DIY.

"Paling lama itu tujuh hari Bupati Bantul harus mengirimkan ke Gubernur DIY, dan paling lama 14 hari Gubernur DIY memberikan persetujuan," ucapnya. 

Kemudian, kata Hanung, penetapan ketua dan wakil ketua definitif akan dilaksanakan melalui rapat paripurna DPRD Bantul berikutnya.****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Pemkab Gunungkidul Siapkan Utang untuk Percepatan Pembangunan

Selasa, 22 April 2025
Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Kecelakan di Tambak Osowilangun Surabaya, Sopir Tewas Ditabrak Truk Trailer

Selasa, 22 April 2025
Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Penetapan Hari Keris Nasional 19 April Ditentang, Begini Alasannya

Selasa, 22 April 2025
Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Mantap! Harga Emas Antam Hari ini Selasa 22 April 2025 Tembus Rp 2 ...

Selasa, 22 April 2025
Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Lurah di Gunungkidul Disiram Air Oleh Debt Collector, Bupati Endah Berikan Pendampingan

Selasa, 22 April 2025
Awas! Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 22 April 2025 Kembali Meroket

Awas! Harga Emas Perhiasan Hari ini Selasa 22 April 2025 Kembali Meroket

Selasa, 22 April 2025
Kakek Pencuri Uang dan Perhiasan Tetangga di Sedayu Bantul Ternyata Residivis Kasus Asusila

Kakek Pencuri Uang dan Perhiasan Tetangga di Sedayu Bantul Ternyata Residivis Kasus Asusila

Senin, 21 April 2025
Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Meninggal Dunia di Usia ke-88 Tahun, Haedar Nashir Kenang Sosok Paus Fransiskus

Senin, 21 April 2025
Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Peringati Hari Kartini, Bupati Gunungkidul: Perempuan Tidak Boleh Takut Bersaing

Senin, 21 April 2025
Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Tren Coffee Shop Menjamur, Pemkab Sleman Dorong Produktivitas Kopi Merapi

Senin, 21 April 2025