Berita , Gaya Hidup

Roasting Kiky Saputri Dipotong, Ganjar Pranowo: Kerasin Lagi Dong

profile picture Tim Red 4
Tim Red 4
Roasting Kiky Saputri Dipotong, Ganjar Pranowo: Kerasin Lagi Dong
Ganjar Pranowo tanggapi santai soal roasting Kiky Saputri dipotong. (Foto: Instagram/kikysaputrii)

HARIANE - Viral di media sosial soal roasting Kiky Saputri dipotong saat tampil di sebuah acara komedi di televisi. 

Stand up comedian Kiky Saputri curhat melalui media sosialnya bahwa roasting-annya kepada capres 2024 Ganjar Pranowo banyak dipotong yang disebutnya atas permintaan dari pihak Ganjar.

Menanggapi hal tersebut, Ganjar pun memberikan komentar bahwa dirinya tidak pernah meminta untuk memotong roasting Kiky terhadap dirinya. 

Ia bahkan menganggap roasting yang dilontarkan Kiky masih kurang keras.

"Jangan di-cut dong, wong kemarin aja roasting-nya kurang keras kok," ujarnya.

Ia mengungkapkan bahwa Kiky merupakan kawannya dan pada acara televisi tersebut dirinya berperan sebagai seseorang yang sedang ditangkap dan diinterogasi oleh polisi . Ia pun berakting dengan pasang muka masam.

"Kita sudah ekspresi sedih gitu kan, ekspresi sebagai orang yang diperiksa oleh polisi gitu kan, dimarahi sama Kiky gitu. Roasting-annya ga keras kok, kerasin lagi dong," lanjutnya. 

Capres yang dipasangkan dengan Mahfud MD itu mengungkapkan dirinya tidak pernah meminta pihak tv maupun Kiky Saputri untuk memotong sketsa tersebut.

Ia memahami bahwa stand up comedian mengkritik dalam konteks komedi. 

Kronologi Kiky Saputri Roasting Ganjar Pranowo Dipotong, Lalu Dihujat

Stand up comedian Kiky Saputri pada 24 Oktober 2023 mengunggah cuitan di media sosial X soal pengalamannya me-roasting salah satu capres Pilpres 2024. 

"Hahaha sudah kuduga. Maafkan saya ya teman-teman. Nextnya gausah lagi-lagi dah," tulis Kiky melalui akun @kikysaputrii.

Ads Banner

BERITA TERKINI

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Melebihi Target, Prabowo Pulang dengan Komitmen Investasi Rp 294,52 Triliun dari Kunjungan Luar ...

Jumat, 22 November 2024 06:45 WIB
Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Lakalantas Simpang tiga Sogan, Tiga Orang Jadi Korban

Kamis, 21 November 2024 23:06 WIB
Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Dukungan bagi Pasangan Calon Agung-Ambar Makin Bertambah

Kamis, 21 November 2024 22:38 WIB
Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Paslon Marija-Yusron Gelar Kampanye di Pasar Bendungan

Kamis, 21 November 2024 21:44 WIB
Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Novida-Rini Dapatkan Dukungan dari Forum Silaturahmi Kyai Kampung

Kamis, 21 November 2024 21:34 WIB
Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Paslon Heroe-Pena Gelar Konser Akbar di Hari Terakhir Kampanye Pilkada, Sejumlah Musisi Lokal ...

Kamis, 21 November 2024 18:38 WIB
PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

PDIP Kulon Progo Dukung Pilkada Bermartabat dan Terhormat Tanpa Politik Uang

Kamis, 21 November 2024 18:00 WIB
Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Ribuan Personel Satlinmas Amankan Pilkada Jogja

Kamis, 21 November 2024 17:50 WIB
Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Sidang Putusan Mantan Direktur PT Taru Martani, Terdakwa Dipidana Penjara 8 Tahun

Kamis, 21 November 2024 17:40 WIB
Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Dispar Bantul Bakal Gelar Pentas Sendratari di Parangkusumo, Catat Tanggalnya

Kamis, 21 November 2024 17:15 WIB