HARIANE – Sempat ditutup, akhirnya TikTok Shop buka lagi pada 12 Desember 2023 atau bertepatan dengan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas).
Berbeda dengan sebelumnya, kini TikTok menggandeng Tokopedia. Kampanye pertama mereka diberi nama Beli Lokal bertujuan untuk mendorong pertumbuhan UMKM di Indonesia.
“Hari ini dengan senang hati kami umumkan kemitraan strategis antara TikTok dan Goto dalam rangka mendorong pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia secara keseluruhan. Campaign bersama kami yang pertama, Beli Lokal, akan diluncurkan pada Selasa, 12 Desember 2023 bersamaan dengan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas),” tulis TikTok dalam keterangannya yang diumumkan melalui email pada Senin, 11 Desember 2023.
Sejak hari ini, seller sudah dapat mengakses dan mengelola produk di Seller Center.
Hanya saja, pelanggan baru bisa mulai membeli produk melalui Shop Tab, video pendek dan sesi live di aplikasi TikTok pada Harbolnas nanti
Cara Jualan di TikTok Shop
Hal pertama yang harus dilakukan untuk jualan di TikTok Shop yaitu dengan menonaktifkan Mode Libur.
Cara mengaktifkan TikTok Shop kembali yaitu dengan membuka Seller Center di seller-id.tiktok.com/account/register.
Masukkan nomor hp dan password kemudian klik sign up. Pilih Pengaturan, dan klik Mode Hari Libur untuk menonaktifkannya.