Berita , Jateng , Pilihan Editor

2 Tersangka Kelompok Khilafatul Muslimin Klaten Ditetapkan Setelah Proses Penyidikan di 6 Lokasi

profile picture Ichsan Muttaqin
Ichsan Muttaqin
2 Tersangka Kelompok Khilafatul Muslimin Klaten Ditetapkan Setelah Proses Penyidikan di 6 Lokasi
Tersangka kelompok Khilafatul Muslimin di Jawa Tengah sudah ditahan di Mapolres Klaten, Jawa Tengah. (Foto : Instagram/polres_klaten)
HARIANE - Kelompok Khilafatul Muslimin akhir-akhir ini menjadi pembicaraan pasalnya terdapat penangkapan di beberapa kota salah satunya penangkapan tersangka kelompok Khilafatul Muslimin di Klaten, Jawa Tengah.
Penangkapan tersangka kelompok Khilafatul Muslimin di area Jawa Tengah akhirnya berjalan dengan lancar setelah penangkapan di kota lain seperti Lampung dan Surabaya.
Aparat kepolisian bergerak cepat dan cermat melakukan penangkapan tersangka kelompok Khilafatul Muslimin agar tidak menjadi issue yang menyinggung pihak tertentu.
Dilansir dari akun Instagram Polres Klaten (@polres_klaten) yang diunggah pada Sabtu, 11 Juni 2022 berupa konferensi pers kasus penangkapan Khilafatun Muslimin.
Konferensi pers dipimpin oleh AKBP Eko Prasetyo, SH. SIK. MH selaku Kapolres Klaten. Aparat kepolisian terus mengusut kelompok Khilafatul Muslimin di wilayah Kabupaten Klaten.
Eko menjelaskan bahwa beberapa tindakan yang sudah diambil oleh penyidik diantaranya melakukan penggeledahan di 6 lokasi yang berbeda antara lain 4 kantor Khalifatul Muslimin dan 2 rumah pengurus.
"Ada empat kantor yang digeledah. Yaitu di Kecamatan Karangdowo, Juwiring, Ceper, dan kantor (Khilafatul Muslimin) wilayah Jawa Tengah di Desa Belangwetan, Kecamatan Klaten Utara," jelasnya.
 
Tersangka Kelompok Khilafatul Muslimin
Salah satu kantor Khilafatul Muslimin di Klaten. (Foto : Instagram/polres_klaten)
Polisi menyita sejumlah barang diantaranya pamflet, video konvoi, buku-buku, majalah, komputer, CPU, printer, brosur maklumat , buku laporan dan lain-lain.
Isi pamflet tidak utuh sehingga jika dibaca akan mempengaruhi masyarakat atau menggiring opini masyarakat untuk mendukung negara khilafah.
Terdapat pula susunan struktur organisasi yang dilarang mulai dari Negara Islam Indonesia (NII) danJemaah Islamiyah (JI).
Semua barang bukti sudah dibawa ke Markas Kepolisian Resort (Mapolres) Klaten. Bahkan papan nama Khilafatul Muslimin juga sudah dilepas.
Pemeriksaan dilakukan kepada empat pengurus Khilafatul Muslimin dan mengerucut kepada dua tersangka.
Ads Banner

BERITA TERKINI

Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Puluhan Ribu Wisatawan Masuk ke Gunungkidul, Berikut Obyek yang Ramai Dikunjungi

Jumat, 04 April 2025
3 Wisatawan Tenggelam di Pantai Parangtritis, Satu Orang dalam Pencarian

3 Wisatawan Tenggelam di Pantai Parangtritis, Satu Orang dalam Pencarian

Jumat, 04 April 2025
Dibuka Hari ini, Festival Klangenan Bantul 2025 Hadirkan Ragam Kuliner dan Mainan Jadul

Dibuka Hari ini, Festival Klangenan Bantul 2025 Hadirkan Ragam Kuliner dan Mainan Jadul

Jumat, 04 April 2025
Perempatan Palbapang, Bantul: Mitos Pasangan Pengantin Wajib Tinggalkan Ayam

Perempatan Palbapang, Bantul: Mitos Pasangan Pengantin Wajib Tinggalkan Ayam

Jumat, 04 April 2025
Arus Balik, Volume Kendaraan Keluar dari Gunungkidul Mulai Meningkat

Arus Balik, Volume Kendaraan Keluar dari Gunungkidul Mulai Meningkat

Jumat, 04 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Harga Emas Antam Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik atau Turun? Cek ...

Jumat, 04 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik Drastis, Cincin 18K ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Jumat 4 April 2025 Naik Drastis, Cincin 18K ...

Jumat, 04 April 2025
Sejarah Tellasan Topak, Tradisi Perayaan Masyarakat Madura Tiap 8 Syawal

Sejarah Tellasan Topak, Tradisi Perayaan Masyarakat Madura Tiap 8 Syawal

Jumat, 04 April 2025
Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jasad Korban Laka Laut di Pantai Sayang Heulang Garut Ditemukan Hari ini

Jumat, 04 April 2025
Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Deretan Tempat Makan Legendaris di Gunungkidul yang Patut Dicoba

Kamis, 03 April 2025