Gaya Hidup , Wisata
5 Tips Aman Bermain di Pantai Jogja, Kenapa Ke Pantai Tidak Boleh Pakai Baju Warna Hijau?
Dyah Ayu Purwirasari
5 Tips Aman Bermain di Pantai Jogja, Kenapa Ke Pantai Tidak Boleh Pakai Baju Warna Hijau?
Sayangnya, peringatan bahaya mandi di laut ini masih banyak diabaikan sehingga menimbulkan resiko pengunjung bisa terbawa arus laut dan gelombang ombak yang tidak bisa diantisipasi.
BACA JUGA : Penemuan Jasad Tanpa Identitas di Pantai Depok Bantul, Diduga Terseret OmbakPengunjung juga bisa langsung mencari titik pengawasan petugas penjaga atau tim SAR sebelum main di pantai agar bisa lebih cepat minta pertolongan apabila ada keadaan darurat.
2. Sebaiknya Jago Berenang
Tips aman bermain di pantai Jogja yang kedua adalah sebaiknya pengunjung memiliki kemampuan yang baik dalam berenang terlebih jika ingin masuk ke air. Berenang di kolam berbeda dengan berenang di laut karena faktor ombak dan arus air yang seringkali lebih kuat dibanding yang terlihat dari permukaan. Bagi pengunjung pantai Jogja juga sebaiknya hindari melompat dari bukit, jembatan, atau tempat ketinggian lainnya.3. Ketahui Cara Mendeteksi Rip Tide
Salah satu penyebab kasus orang hanyut di pantai Jogja adalah karena terjebak rip tide, yaitu arus yang bergerak cepat di bawah permukaan air dengan arah menjauh dari pantai.BACA JUGA : Gelombang Tinggi di Pantai Selatan Yogyakarta Sebabkan 1 Orang Terseret Ombak BesarCiri-ciri adanya rip tide di pantai bisa dilihat dari bentuk ombak yang tidak pecah, ada busa di bibir pantai, dan ada rumput laut atau air dengan warna berbeda ditarik dari pantai. Apabila terjebak di arus seperti ini, trik atau teknik berenang yang tepat adalah paralel menjauh dari arus. Karena, jika berenang lurus langsung ke pantai, tenaga akan cepat habis sebelum bisa sampai dengan aman ke pantai.