Berita , Gaya Hidup , Nasional
7 Alasan Orang Selingkuh, Salah Satunya Karena Hasrat Seksual
Selain itu bisa juga marah karena pasangan tidak peka, pasangan tidak pernah ada, tidak memiliki kontribusi pada hubungan atau karena pertengkaran.
2. Jatuh cinta
Orang yang selingkuh bisa disebabkan oleh pasangan yang tidak cukup mendapat cinta dari pasangannya.
Hal ini seperti tidak cukup mendapat rasa kegembiraan dan gairah hubungan seperti di awal-awal berhubungan yang memudar seiring berjalannya waktu.
3. Merasa tidak dihargai
Alasan orang selingkuh selanjutnya adalah merasa tidak dihargai. Ketika orang sudah merasa tidak dihargai ada kemungkinan orang akan mencari sumber perhatian dari orang lain.
4. Kurang komitmen
Alasan berikutnya yang sering terjadi adalah karena kurangnya komitmen dari salah satu pasangan. Seperti halnya tidak adanya kepastian mengenai hubungan.
Hal itu menyebabkan sebuah hubungan menjadi retak dan menyebabkan terjadi perselingkuhan karena tidak ada kepastian dari sebuah hubungan.
Penyebab kurangnya komitmen seperti perbedaan pendapat, takut dan kurangnya komitmen terhadap hubungan untuk jangka panjang, dan menginginkan jalan keluar dari hubungan.
5. Hasrat seksual
Alasan berikutnya adalah karena rendahnya hasrat terhadap hubungan intim atau hubungan seksual. Seperti merasa tidak puas dengan layanan ranjang dari pasangannnya.