Berita , Gaya Hidup
7 K-Pop Idol yang Memiliki Pekerjaan Sampingan Selain Menjadi Penyanyi
Wening Anggit Mahestri
7 K-Pop Idol yang Memiliki Pekerjaan Sampingan Selain Menjadi Penyanyi
HARIANE – Beberapa K-pop idol tidak hanya mengandalkan pekerjaan utamanya, ada juga k-pop idol yang memiliki pekerjaan sampingan.
Selain menjadi penyanyi, k-pop idol yang memiliki pekerjaan sampingan ini memilih untuk memperluas karirnya seperti akting, produser, pembawa acara dan lain sebagainya.
Dilansir dari Soompi.com, berikut tujuh k-pop idol yang memiliki pekerjaan sampingan selain menjadi penyanyi.
1. Suga BTS – Produser
Keterampilan Suga dalam memproduksi sebuah lagu telah dikenal sejak awal karirnya sebagai anggota BTS. Saat karir grup berkembang, rapper BTS ini mulai memproduksi musik untuk artis lain selain rekan satu labelnya.BACA JUGA : Deretan Idola Kpop yang Akan Comeback Pada 2022, Mulai Dari BIGBANG Hingga BTSSelain itu, Suga BTS juga memenangkan beberapa penghargaan musik. Beberapa artis yang pernah diajak bekerja sama adalah Wine milik Suran, Eight milik IU, dan Eternal Sunshine milik Epik High.