Berita , D.I Yogyakarta

Anies Baswedan Hadiri Dhaup Ageng Kadipaten Pakualaman

profile picture Ica Ervina
Ica Ervina
Anies Baswedan Hadiri Dhaup Ageng Kadipaten Pakualaman
Anies Baswedan bersama istri dan rombongan hadiri Dhaup Ageng Kadipaten Pakualaman di Yogyakarta. (Foto: Hariane/Ica Ervina)

HARIANE- Calon wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menghadiri acara resepsi pernikahan BPH Kusumo Kuntonugroho dengan dr. Laily Annisa Kusumastuti ditemani dengan sang istri di Pura Pakualaman, Yogyakarta.

Anies Baswedan tampak mengenakan baju jas berwarna hitam sedangkan sang istri mengenakan kebaya lengkap dengan selendangnya. 

Usai mengikuti serangkaian acara resepsi, Anies Baswedan bersama istri mengucapkan selamat kepada kedua pengantin yang telah melangsungkan ijab mobil hari ini

"Kami menyampaikan selamat atas pernikahan Mas Bhismo dan Mba Laily," ujar Anies Baswedan usai acara resepsi Dhaup Ageng di Pura Pakualaman pada Rabu, 10 Januari 2024.

Anies juga turut menyampaikan, acara ini merupakan pernikahan agung yang mencerminkan tingginya nilai budaya Jawa. Nilai budaya Jawa tersebut ada di seluruh rangkaian prosesi pernikahan hingga resepsi serta ia menyampaikan tradisi Jawa ini harus terus dikembangkan dan dijaga.

Dirinya mengucapkan rasa terimakasih atas kesempatan yang diberikan untuk bisa ikut menyaksikan adat budaya yang terbalut dalam prosesi pernikahan. 

"Kami semua merasakan luhurnya adat budaya dan ini satu tradisi yang harus dijaga dikembangkan karena itu tadi saya sampaikan kepada Bapak Pakualam dan keluarga dan kedua mempelai sebuah kehormatan bagi kami semua bisa ikut hadir menyaksikan dan memberikan doa restu secara langsung," ujarnya. 

Anies juga mendoakan kedua mempelai menjadi keluarga yang bahagia. Selain itu juga keluarga yang juga menjaga dan mengembangkan tradisi leluhur.

"Jadi ini sebuah peristiwa bukan saja bagi dua pribadi Mas Bhismo dan Mbak Laily tapi juga ini sebuah peristiwa kebudayaan yang sarat dengan nilai-nilai yang amat luhur," pungkasnya. ****

1
Ads Banner

BERITA TERKINI

KAI Daop 6 Yogyakarta Beberkan Kasus Temperan Kereta Api Triwulan I 2025, Ini ...

KAI Daop 6 Yogyakarta Beberkan Kasus Temperan Kereta Api Triwulan I 2025, Ini ...

Minggu, 27 April 2025
Kisah Mbah Tupon, Lansia Buta Huruf Ditipu hingga Terancam Kehilangan Tanah dan Bangunan

Kisah Mbah Tupon, Lansia Buta Huruf Ditipu hingga Terancam Kehilangan Tanah dan Bangunan

Minggu, 27 April 2025
2 Anak Tenggelam di Sungai Ngreneng, 1 Korban Meninggal Dunia

2 Anak Tenggelam di Sungai Ngreneng, 1 Korban Meninggal Dunia

Minggu, 27 April 2025
Dapat Bantuan CSR, 1 Rumah Tak Layak Huni di Ngampilan Jogja Dibedah

Dapat Bantuan CSR, 1 Rumah Tak Layak Huni di Ngampilan Jogja Dibedah

Minggu, 27 April 2025
Kecelakaan di Jalan Mayjen Jonosewojo Surabaya, Pemotor Tewas Ditabrak Truk

Kecelakaan di Jalan Mayjen Jonosewojo Surabaya, Pemotor Tewas Ditabrak Truk

Minggu, 27 April 2025
Menyisiri Pantai Kayu Arum, Hidden Gem di Gunungkidul yang Cocok untuk Melepas Penat

Menyisiri Pantai Kayu Arum, Hidden Gem di Gunungkidul yang Cocok untuk Melepas Penat

Minggu, 27 April 2025
Harga Emas Antam Hari ini Minggu 27 April 2025 Stabil, Berikut Info Lengkapnya

Harga Emas Antam Hari ini Minggu 27 April 2025 Stabil, Berikut Info Lengkapnya

Minggu, 27 April 2025
Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 27 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Harga Emas Perhiasan Hari ini Minggu 27 April 2025 Naik atau Turun? Berikut ...

Minggu, 27 April 2025
Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sama-sama Akan Menyalip di Jalan Jogja-Wonosari, Bus Tabrak Sepeda Motor, Satu Orang Meninggal ...

Sabtu, 26 April 2025
Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Warga Sedayu Bantul Hilang Saat Seberangi Sungai Progo

Sabtu, 26 April 2025