Pendidikan
Anugerah Kihajar 2023, Ajang Kompetisi Guru dan Siswa Berbasis Teknologi
HARIANE - Gebyar Anugerah Kita Harus Belajar (Kihajar) 2023 Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) diselenggarakan pada Kamis - Sabtu, 27 - 29 Juli di Jogja City Mall.
Acara yang diselenggarakan oleh Balai Teknologi Komunikasi Pendidikan (BTKP) DIY ini merupakan ajang kompetensi bagi guru dan siswa yang berbasis teknologi informasi dan komunikas (TIK).
Kepala BTKP DIY, Rudy Prakanto mengatakan, acara anugerah ini merupakan bentuk apresiasi terhadap kemampuan TIK yang dimiliki oleh siswa-siswi di DIY.
"Apresiasi untuk kemampuan TIK anak-anak SD, SMP, SMA se-DIY," ujar Rudy kepada Hariane di Jogja City Mall, Jumat 28 Juli 2023.
Rudy menambahkan, Kihajar merupakan salah satu tugas dari BTKP untuk menguatkan digitalisasi pendidikan. Selain itu juga merupakan program penguatan literasi digital terhadap para guru, siswa dan tenaga kependidikan di DIY.
"Sehingga mereka mampu memanfaatkan TIK itu untuk kepentingan yang produktif dan kreatif," tambah Rudi.
Acara yang diselenggarakan selama tiga hari ini diisi oleh berbagai lomba untuk guru dan siswa.
Adapun lomba kategori siswa yakni kuis Kihajar, menggambar, penyiar radio, dan reporter televisi. Sedangkan lomba kategori guru dan tenaga pendidik yaitu laplikasi mobile dan video edukasi.
Selain berbagai perlombaan yang menarik, acara ini juga diisi dengan pameran karya siswa dan komunitas binaan BTKP DIY.
Sementara itu Ketua acara Gebyar Anugerah Kihajar 2023, Bening Saraswati mengatakan, setidaknya terdapat 400 lebih siswa dari seluruh DIY yang mendaftar kompetisi tersebut.
Bening berharap, Gebyar Anugerah Kihajar 2023 dapat menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang dapat memanfaatkan teknologi dalam dunia pendidikan.
"Menciptakan out put SDM yang bagus, sadar teknologi dan dapat memanfaatkan teknologi di dunia pendidikan,"ujar Bening. ****